28.7 C
Manokwari
Minggu, April 20, 2025
28.7 C
Manokwari
More

    Mulai 1 Desember, Masuk dan Keluar Teluk Bintuni Mesti Tunjukkan Kartu Vaksin

    Published on

    BINTUNI, Linkpapua.com – Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 Kabupaten Teluk Bintuni, Papua Barat, akan memberlakukan pemeriksaan ketat di pintu-pintu masuk dan keluar Kabupaten Teluk Bintuni, baik darat, laut, maupun udara. Kebijakan ini mulai berlaku per 1 Desember 2021.

    Baca juga:  Pemkab Mulai Bangun Gedung SMAN 2 Bintuni: Digagas Simon Dowansiba-Telan Rp14 M

    Hal tersebut seperti disampaikan Bupati Teluk Bintuni, Petrus Kasihiw, yang juga Ketua Satgas Penanganan COVID-19 Teluk Bintuni, Selasa (30/11/2021). Seluruh masyarakat diminta untuk mematuhi langkah pemerintah ini.

    “Bagi siapa pun yang masuk di wilayah Kabupaten Teluk Bintuni agar menunjukan kartu vaksin dan ketentuan lain yang ditetapkan oleh Satgas COVID-19 Teluk bintuni,” ucap Kasihiw.

    Baca juga:  Soal Temuan Beras Kedaluwarsa di Manokwari, Bulog: Cuma Salah Tempel Stiker

    Kasihiw menyampaikan, kebijakan ini akan dibuatkan surat edaran. “Akan dipertegas dengan surat edaran Bupati Teluk Bintuni terkait pemberlakuan pintu-pintu masuk, darat, laut, dan bandara,” tuturnya.

    Baca juga:  Kepala-Bendahara Puskesmas Amban Manokwari Jadi Tersangka Korupsi Dana BOK

    Seluruh pimpinan perangkat dinas pun diminta untuk memperhatikan pelaksanaan vaksinasi. Perangkat dinas yang tidak maksimal melaksanakan vaksinasi, dilarang melakukan perjalanan dinas keluar. Selain itu, juga tidak diizinkan melaksanakan kegiatan dinas yang melibatkan masyarakat. (LP5/Red)

    Latest articles

    Indonesia Tuan Rumah Mandiri ASEAN U-23 Championship 2025, Drawing 30 Mei

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com – Indonesia resmi ditunjuk sebagai tuan rumah Mandiri ASEAN U-23 Championship 2025. Turnamen bergengsi antar negara Asia Tenggara kelompok usia di bawah...

    More like this

    Indonesia Tuan Rumah Mandiri ASEAN U-23 Championship 2025, Drawing 30 Mei

    JAKARTA, LinkPapua.com – Indonesia resmi ditunjuk sebagai tuan rumah Mandiri ASEAN U-23 Championship 2025....

    Wabup Joko Lingara Siap Realisasikan Kantor PCNU di Teluk Bintuni

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, berkomitmen merealisasikan pembangunan...

    Hadiri Peringatan Harlah Muslimat NU ke 79, Mugiyono : Bukti Eksistensi dan Kontribusi

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri peringatan Harlah Muslimat Nahdatul Ulama (NU) ke...