27.3 C
Manokwari
Rabu, Februari 12, 2025
27.3 C
Manokwari
More

    Moment HUT ke 24, Baznas Papua Barat berikan penghargaan bagi Muzaki Inspiratif

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Papua Barat memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-24 pada Sabtu (1/2/2025).

    Dalam rangkaian syukuran tersebut terdapat pula kegiatan lomba tilawah, penyaluran bantuan bagi mustahik dan juga pemberian penghargaan bagi muzaki inspiratif dari sejumlah kategori.

    Baca juga:  Triwulan I Serapan Anggaran Minim, DPR PB Kritik OPD: Selalu Lambat Gerak

    Ketua Baznas Papua Barat Ali Mustofa mengatakan
    zakat adalah sarana mendekatkan diri kepada Allah dan membersihkan harta. Sementara bagi mustahik, zakat adalah harapan yang mengubah kehidupan menuju kesejahteraan.

    “Keberhasilan Baznas dalam mengelola zakat selama ini tidak terlepas dari dukungan masyarakat yang terus mempercayai Baznas sebagai lembaga zakat resmi negara,”ujarnya.

    Baca juga:  Polemik Batas Wilayah, Kasihiw Minta Mahkamah Adat Segera Dibentuk

    Dikatakannya, kepercayaan muzaki adalah modal utama Baznas dapat terus menyalurkan cahaya zakat kepada mereka yang membutuhkan, sehingga tercipta keajaiban yang nyata dalam kehidupan mustahik.

    Baca juga:  Tepis Isu Dualisme Ikama, Irianto: Tidak Ada Ceritanya

    Dalam kesempatan itu juga disampaikan sejarah kehadiran Baznas kususnya di Papua Barat.

    “Dalam undang-undang, Baznas diberi kepercayaan oleh bangsa Indonesia untuk melakukan pengelolaan zakat secara nasional,” tambahnya.(LP3/Red)

    Latest articles

    Dinkes Manokwari siapkan Faskes pelaksanaan CKG

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kepala Dinas Kesehatan Manokwari Marthen Rantetampang mengatakan pihaknya tengah bersiap melaksanakan program Cek Kesehatan Gratis(CKG) yang merupakan program dari pemerintah pusat. “Sebenarnya program...

    Suriyati minta Pemda genjot PAD Manokwari

    More like this

    Dinkes Manokwari siapkan Faskes pelaksanaan CKG

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kepala Dinas Kesehatan Manokwari Marthen Rantetampang mengatakan pihaknya tengah bersiap melaksanakan program...

    DPRK Raja Ampat Tetapkan Orideko – Mansyur Sebagai Bupati dan Wabup Terpilih

    WAISAI,Linkpapua.com - DPRK Raja Ampat mengumumkan penetapan pasangan Orideko Burdam - Mansyur Syahdan (ORMAS)...

    Kanwil Kemenkum Pabar Gelar FGD Pemutakhiran Standar Pelayanan Publik

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kantor Wilayah Kementerian Hukum Papua Barat menggelar Focous Group Discussion (FGD) terkait...