27.1 C
Manokwari
Minggu, November 24, 2024
27.1 C
Manokwari
More

    Minim Saksi, Polisi Kesulitan Ungkap Kasus Penemuan Mayat Bayi di Pantai Sowi

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Polres Manokwari terus mendalami penemuan mayat bayi di Pantai Sowi, pekan lalu. Minimnya saksi jadi penyebab kepolisian kesulitan mengungkap kasus ini.

    “Kepolisian terus melakukan pendalaman terhadap penemuan mayat bayi di Sowi. Namun, memang dalam proses pengembangan ini kita kesulitan karena minimnya saksi-saksi di TKP,” kata Kapolres Manokwari, AKBP Parasian Herman Gultom, Senin (13/6/2022).

    Baca juga:  BKKBN Papua Barat Launching Mansinam sebagai Kampung Percontohan Keluarga Berkualitas

    Gultom pun meminta partisipasi warga untuk mengungkap penemuan bayi ini. “Jika ada masyarakat mengetahui berkaitan dengan kejanggalan pada seseorang terhadap proses kelahiran, dapat menyampaikan ke pihak kepolisian agar dapat ditindaklanjuti,” ujar Gultom.

    Baca juga:  Syukuran HUT Partai, Ketua DPD Golkar Manokwari Gelorakan Kesiapan Hadapi Pemilu 2024

    Kepolisian telah berkoordinasi dengan rumah sakit dan mengambil sampel darah bayi. “Sudah diambil sampai darah mayat bayi sehingga jika dibutuhkan untuk pembuktian jika ada yang dicurigai bisa dilakukan. Sesuai hasil fisum memang bayi ditemukan masih dengan ari-arinya sehingga diduga bayi dibuang setelah dilahirkan,” tambah dia.

    Baca juga:  Razia hingga Dini Hari, Satlantas Polres Manokwari Jaring Puluhan Kendaraan

    Pekan lalu, sesosok mayat bayi ditemukan seorang warga saat memancing di Pantai Sowi yang kemudian dilaporkan ke Basarnas Manokwari. (LP3/Red)

    Latest articles

    Diujung Masa Kampanye Pilkada, HERO Terima Sejumlah Aspirasi Warga Amban ...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Beberapa jam jelang masa tenang kampanye pilkada serentak tahun 2024, Hermus Indou-Mugiyono menggelar kampanye di kelurahan Amban pada Sabtu (23/11/2024). Dalam kesempatan...

    More like this

    Diujung Masa Kampanye Pilkada, HERO Terima Sejumlah Aspirasi Warga Amban  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Beberapa jam jelang masa tenang kampanye pilkada serentak tahun 2024, Hermus Indou-Mugiyono...

    Kampanye Hari Terakhir, Trisep Yakin HERO Raih Suara Maksimal di Amban

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada hari terakhir kampanye, pasangan Calon Kepala Daerah Manokwari Hermus Indou-Mugiyono (HERO)...

    Fernando Mansawan Ditunjuk jadi Ketua DPD Partai Nasdem Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Sepekan jelang pelaksanaan pilkada serentak 27 November, DPP Partai Nasdem menunjuk Fernando Loman...