TELUK BINTUNI,LinkPapua.com– Plt Bupati Teluk Bintuni Matret Kokop mengingatkan ASN agar menjaga netralitas di Pilkada 2024. Matret mengatakan, ASN bertanggung jawab mengedukasi masyarakat agar tidak terjadi perpecahan.
“ASN harus menjaga diri agar tetap netral. Berilah contoh yang baik ke masyarakat agar tidak terjadi saling menghujat,” ujad Matret saat memimpin apel gabungan di Kantor Bupati Teluk Bintuni, Senin (7/10/2024).
Dalam arahannya Metret juga menyinggung soal kegagalannya maju di pilkada. Ia mengatakan sebelumnya ia bersama Ronal Isir, mendaftar sebagai bakal calon bupati dan wakil bupati, tapi kemudian tidak mendapat partai untuk mendaftar.
“Sehingga kami kembali melaksanakan tugas sebagai ASN, Isir sebagai ASN dan saya kembali melaksanakan tugas sebagai wakil bupati,” ujarnya.
Matret mengungkapkan, pasangan calon yang sudah ditetapkan oleh KPU Teluk Bintuni merupakan putra – putra terbaik daerah. Untuk itu, ia mengimbau kepada seluruh ASN untuk menggunakan hak pilihnya sesuai hati nurani dan netral.
ASN juga harus bisa menjaga diri sendiri. Tidak boleh saling hasut-menghasut, berikan kinerja dan contoh yang baik kepada masyarakat,” imbuhnya. (LP5/red)