28.4 C
Manokwari
Rabu, April 2, 2025
28.4 C
Manokwari
More

    Massa Kembali Blokade Jalan di Manokwari, Dominggus Minta Jaga Suasana Kondusif

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Massa kembali memblokade jalan di kawasan Yos Sudarso, Manokwari, Senin (7/3/2022). Aksi ini adalah buntut dari kasus ujaran rasisme yang sempat viral pekan lalu di media sosial.

    Massa memblokade jalan sejak pagi hari. Aksi juga diwarnai dengan membakar ban di jalan yang menyebabkan kemacetan panjang.

    Baca juga:  Isu Relokasi, Warga Sanggeng Blokade Jalan

    Massa meneriakkan yel-yel antirasisme. Seperti diketahui pengunggah ujaran rasisme telah diamankan Polres Manokwari dan saat ini sedang dalam proses hukum.

    Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan yang turun langsung menemui para pemrotes meminta agar massa menyerahkan kasus tersebut ke pihak kepolisian.

    Baca juga:  Gubernur Papua Barat Dukung Penuh Program Pemerataan Infrastruktur Telekomunikasi

    “Masyarakat bisa menahan diri karena prosesnya sudah ditangani pihak kepolisian. Manokwari menerima suku apa pun untuk tinggal di sini, mari jaga suasana agar tetap kondusif,” jelas Gubernur.

    Baca juga:  Pemprov Papua Barat Bangunkan Akses Jalan, Warga Kampung Klarion: Terima Kasih, Pak Gubernur!

    Saat ini kondisi jalan sudah lancar setelah adanya komunikasi dari forkopimda dan massa. Kepolisian yang dibantu massa membuka blokade jalan dan membersihkan puing-puing yang digunakan untuk memblokade jalan. (LP3/Red)

    Latest articles

    Pertamina Sesuaikan Harga BBM di Papua per 1 April 2025, Ini...

    0
    SORONG, LinkPapua.com – Harga bahan bakar minyak (BBM) di Papua mengalami penyesuaian mulai Selasa (1/4/2025). PT Pertamina Patra Niaga mengumumkan penurunan harga untuk beberapa...

    More like this

    Mugiyono jadi Khotib Salat Idul Fitri 1446 H di lapangan Kodim 1801/ Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menjadi khotib pada Salat Idul Fitri 1446 H...

    Mugiyono Open House Perdana sebagai Wakil Bupati Manokwari Senin 31 Maret

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono pada momentum Idul Fitri 1446 H tahun 2025...

    Peresmian Mega Proyek RTP Borarsi, Hermus Indou : Kita akan Bentuk UPT Pengelola

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pemkab Manokwari menargetkan peresmian mega proyek yaitu Ruang Terbuka Publik (RTP) Borarsi...