27.8 C
Manokwari
Selasa, April 22, 2025
27.8 C
Manokwari
More

    Masih banyak “Blank Spot” Sinyal di Manokwari

    Published on

    MANOKWARI,Linkpapuabarat.com -Kondisi jaringan seluler di kabupaten Manokwari masih diwarnai banyaknya blank spot alias wilayah yang tak terjangkau sinyal.

    Kepala Dinas Persandian dan Infokom Manokwari Bondan Santoso mengatakan titik blank spot terdapat pada puluhan kampung yang tersebar di sejumlah distrik seperti Sidey, Tanah Rubuh dan Manokwari Utara

    Baca juga:  Tujuh Dokter Spesialis di Manokwari Terima SK Kenaikan Pangkat, Masa Kerja hingga 65 Tahun

    “Dari informasi masyarakat masih ada sekitar 70 kampung yang belum ada jaringan selulernya. Ini sudah kami sampaikan ke Kementerian Kominfo agar tidak ada lagi blanck spot di kampung-kampung. Ini juga sejalan dengan instruksi presiden bahwa semua kampung dan desa harus tersambung jaringan seluler”,ungkap dia belum lama ini.

    Baca juga:  15 KK Korban Penggusuran Lahan Bandara Rendani Terima Sertifikat Tanah dan Rumah

    Dikatakan Bondan, pihaknya masih menunggu realisasi tersebut dari Kementrian Kominfo. Namun Kementrian Kominfo masih memprioritaskan wilayah terdepan, terluar dan tertinggal (3 T). Memang dibeberapa titik di Manokwari sudah dibangun akses Bakti dari Kominfo.

    Baca juga:  Hermus Ingatkan OPD Jangan Pakai Gaya 'Campur Aduk' Kelola Anggaran

    “Kita harapkan usulan kami bisa teralisasi seluruh kampung bisa terakses. Bisa saja satu tower untuk kebutuhan jaringan sekitar 3 kampung jadi bukan satu tower satu kampung.”tutupnya.(LPB3/red)

    Latest articles

    510 Personel Dikerahkan, Kapolda Pimpin Operasi Pencarian Iptu Tomi di Teluk...

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Sebanyak 510 personel gabungan dikerahkan dalam operasi pencarian Iptu Tomi Samuel Marbun yang hilang di Distrik Moskona Barat, Kabupaten Teluk...

    More like this

    Hadiri Peringatan Harlah Muslimat NU ke 79, Mugiyono : Bukti Eksistensi dan Kontribusi

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri peringatan Harlah Muslimat Nahdatul Ulama (NU) ke...

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Mugiyono Hadiri Halal Bi Halal dan Lantik DKM Baitul Rahman Periode 2025-2030

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari H. Mugiyono menghadiri perayaan Halal Bi Halal di masjid...