26.8 C
Manokwari
Minggu, Mei 11, 2025
26.8 C
Manokwari
More

    Marak Aksi Pemalangan, Kapolda Papua Barat akan Tindak Tegas Pelaku

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Kapolda Papua Barat Irjen Pol Daniel Tahi Monang Silitonga, menyoroti maraknya aksi pemalangan terhadap fasilitas publik di Papua Barat. Kepolisian akan menindak tegas pelaku.

    “Saya yakin budaya palang itu bukan budaya asli Papua. Pemalangan berdampak buruk apalagi dilakukan terhadap fasilitas publik karena mengganggu kenyamanan masyarakat lainnya. Apalagi dilakukan pemalangan di jalan. Jika semakin meresahkan pasti akan diambil tindakan tegas,” kata Daniel, Kamis (5/1/2023).

    Baca juga:  Hari Ini Tim DVI Identifikasi 2 Jenazah Terakhir Korban Kebakaran Double O

    Daniel menjelaskan, bukan tidak mungkin pelaku pemalangan akan diproses hukum seperti yang sudah pernah dilakukan sebelumnya. Meskipun begitu, pihaknya tetap mengedepankan cara-cara preventif agar aksi tersebut tidak terjadi.

    Baca juga:  Kado Istimewa HUT Papua Barat, 14 Pemda Terima Penghargaan Opini WTP

    “Penetapan pelaku pemalangan menjadi tersangka tentu bisa saja dilakukan. Tetapi, kita upayakan mengubah mindset atau cara pikir yang apa-apa langsung melakukan palang. Kalau memang ada permasalahan, kan, bisa dilakukan komunikasi-komunikasi tidak harus dengan tindakan seperti itu,” tutupnya. (LP3/Red)

    Latest articles

    Hari Raya Waisak di Sorong, Dimeriahkan Pawai Kerukunan-Atraksi Budaya

    0
    SORONG, LinkPapua.com - Hari Raya Waisak 2569 TB/2025 di Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya, berlangsung meriah dengan pawai kerukunan lintas agama dan atraksi budaya...

    More like this

    Halal Bi Halal MUI Papua Barat jadi Moment Terakhir, Ahmad Nausrau : Saya Pamit

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Majelis Ulama Indonesia (MUI) Papua Barat menggelar Halal Bi Halal Sabtu (10/5/2025)...

    Melalui Musyawarah, DR Ir H. Mulyadi Djaya Ditunjuk Plt MUI Papua Barat Masa Khidmad 2025-2026

    MANOKWARI, Linkpapua.com-DR. Ir H.Mulyadi Djaya., M.Si ditunjuk sebagai pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum Majelis...

    Hermus Jamin Kuota 80 Persen untuk OAP sudah Terpenuhi

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Sejumlah titik di Manokwari diblokade masyarakat pasca pengumuman hasil formasi CPNS tahun...