25.9 C
Manokwari
Rabu, April 23, 2025
25.9 C
Manokwari
More

    Manokwari Water Sport, Hermus: Masyarakat Tak Perlu Jauh-jauh Berwisata ke Bali

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Bupati Manokwari, Hermus Indou, menyambut kehadiran wahana air terbaru, Manokwari Water Sport, yang terletak di Pantai Pasir Putih. Objek wisata ini, kata dia, bisa menjadi alternatif bagi masyarakat.

    “Dengan kehadiran Manokwari Water Sport, masyarakat yang ingin berwisata air tidak usah jauh-jauh ke Bali. Apalagi pasir putih ini jaraknya tidak jauh dari wilayah kota sehingga terjangkau,” kata Hermus saat menghadiri peresmian Manokwari Water Sport, Sabtu (9/9/2023).

    Baca juga:  Hermus Boyong Pimpinan OPD Jemput Aspirasi, Warga Minta Perbaikan Jalan hingga Bantuan Modal

    Menurut Hermus, Hadirnya Manokwari Water Sport juga berpotensi meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke Manokwari. “Apalagi jika dilaksanakan event-event bertaraf nasional, bahkan internasional, pasti perputaran ekonomi juga semakin baik yang berdampak ke UMKM,” ujarnya.

    Baca juga:  Debat Pilkada Bintuni: Ditanya Anisto soal Inflasi, Daniel Asmorom: Baik...   

    Selain itu, objek wisata baru ini akan memberikan kebahagiaan tambahan bagi masyarakat Manokwari, yang akan dapat menikmati aktivitas air menyenangkan bersama keluarga atau kerabat.

    Baca juga:  Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku Berhasil Raih Penghargaan CSR Internasional  

    Pemilik Manokwari Water Sport, Wendi Adrian, mengungkapkan pihaknya menyediakan beragam permainan olahraga air, seperti banana boat, jet ski, dan flying board. (LP3/Red)

     

    Latest articles

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur jalan dan jembatan yang memprihatinkan saat melakukan peninjauan langsung ke...

    More like this

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur...

    Raker RPJMD Papua Barat, Bupati Teluk Bintuni Paparkan Gagasan Strategis

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyampaikan gagasan strategisnya pada Rapat Kerja...

    TP-PKK Manokwari Komitmen Dukung Program Imunisasi Demi Wujudkan Generasi yang Sehat dan Berkualitas

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ketua Tim Penggerak - Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Manokwari Ny Febelina Wondiwoy...