26 C
Manokwari
Minggu, Februari 23, 2025
26 C
Manokwari
More

    Mahfud Md Jadi Bakal Cawapres Dampingi Ganjar Pranowo di Pemilu 2024

    Published on

    JAKARTA, LinkPapua.com – Mahfud Md menjadi bakal calon wakil presiden (cawapres)
    mendampingi Ganjar Pranowo pada Pemilu 2024 mendatang.

    Ketua Umum (Ketum) PDIP, Megawati Soekarnoputri, yang mengumumkannya langsung. Pengumuman disampaikan di DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Rabu (18/10/2023).

    Baca juga:  KSAD: Kejar dan Tindak Tegas Pelaku Penembakan di Elelim Papua

    Megawati didampingi para ketua umum partai koalisi pro Ganjar, yakni Plt. Ketum PPP Mardiono; Ketum Perindo, Hary Tanoesoedibjo; dan Ketum Hanura, Oesman Sapta Odang (OSO). Baik Ganjar dan Mahfud juga hadir dalam pengumuman ini.

    Baca juga:  Survei Capres Voxpol: Anies Salip Ganjar, Puan Masih Stagnan

    “Maka calon wapres yang dipilih oleh PDIP yang akan mendampingi Ganjar Pranowo adalah Bapak Mahfud Md,” kata Megawati.

    Selain itu, jajaran TPN juga tampak hadir. Terlihat Arsjad Rasjid, Andika Perkasa, Gatot Eddy Promono, hingga Muhammad Zainul Majdi atau Tuan Guru Bajang.

    Baca juga:  Bulat! Muskerwil PPP Papua Barat Rekomendasikan Ganjar Pranowo Capres 2024

    Sejumlah petinggi ketiga partai juga terlihat hadir. Ketua DPP PDIP Puan Maharani; Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto; Ketua Bappilu PPP, Sandiaga Uno; beserta jajaran lainnya. (*/Red)

    Latest articles

    Hari Kedua Retreat di Akmil, Kepala Daerah Senam Pagi Bareng Mendagri

    0
    MAGELANG, Linkpapua.com- Suasana penuh semangat dan kebersamaan mewarnai pagi hari kedua retreat kepala daerah di Lembah Tidar Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, Sabtu...

    More like this

    Hari Kedua Retreat di Akmil, Kepala Daerah Senam Pagi Bareng Mendagri

    MAGELANG, Linkpapua.com- Suasana penuh semangat dan kebersamaan mewarnai pagi hari kedua retreat kepala daerah...

    SMP Negeri 13 Manokwari Sambut Baik Program MBG dari Presiden Prabowo

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Siswa SMP Negeri 13 Manokwari menyatakan sikap menyambut baik program makan bergizi...

    Pansel DPRP Papua Barat Digugat: Peserta Beberkan Sejumlah Kejanggalan

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Peserta Seleksi Dewan Perwakilan Rakyat Provinsi atau DPRP Papua Barat menggugat kinerja...