28.5 C
Manokwari
Rabu, April 16, 2025
28.5 C
Manokwari
More

    Launching Pilkada Serentak, KPU Papua Barat Ajak Masyarakat Salurkan Hak Pilihnya

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Papua Barat melaunching pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur-Wakil Gubernur pada Selasa (11/6/2024) malam di halaman kantor Gubernur Papua Barat. Dalam kesempatan itu juga diluncurkan maskot pilkada yang dipilih setelah dilakukan sayembara.

    Peluncuran ini merupakan langkah awal KPU Papua Barat dalam mensosialisasikan Pilkada pada 27 November kepada masyarakat luas. Dengan waktu kurang dari enam bulan menuju pemilihan, diharapkan sosialisasi ini dapat meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat.

    Baca juga:  Mugiyono Sebut Perubahan Susunan Bacaleg PKS Tak Pengaruhi Perbaikan Berkas Pencalonan

    Ketua KPU Papua Barat Paskalis Semunya menyampaikan, peran semua pihak dalam mensukseskan Pilkada ini, termasuk Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) para parpol, dan masyarakat.

    Baca juga:  Razia Balap Liar di Manokwari: 24 Sepeda Motor Diamankan, 20 Tanpa TNKB dan Knalpot Racing

    “Ini tanda kita akan memilih gubernur kita di tanggal 27 November nanti. Ayo kita salurkan hak suara dipilkada 27 November mendatang,”ujar ketua KPU Papua Barat.

    Disampaikan pemilihan maskot burung pintar memiliki makna tersendiri.”Pemilihan kepala daerah gubernur dan wakil gubernur provinsi Papua Barat, akan melahirkan figur pemimpin yang mampu mensejahterakan masyarakat,”tambahnya.

    Baca juga:  KPU Goes to School, Sasar Siswa Teluk Bintuni Tingkatkan Partisipasi Pemilih Pemula

    Peluncuran ini menjadi bukti komitmen KPU Papua Barat dalam menyelenggarakan Pilkada yang transparan, akuntabel, dan partisipatif. Pada launching tersebut juga menghadirkan sejumlah stand dari KPU Papua Barat sendiri maupun dari masing-masing KPU kabupaten se- Papua Barat.(LP3/Red)

    Latest articles

    Manokwari United Gantikan Garuda Muda FC di Putaran Nasional Liga 4

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com - Tim asal Papua Barat, Manokwari United FC, dipastikan tampil di putaran nasional Liga 4 2024/2025 menggantikan Garuda Muda FC dari Nusa...

    More like this

    Manokwari United Gantikan Garuda Muda FC di Putaran Nasional Liga 4

    JAKARTA, LinkPapua.com - Tim asal Papua Barat, Manokwari United FC, dipastikan tampil di putaran...

    Hasil Lengkap Undian Putaran Nasional Liga 4, Kompetisi Dimulai 21 April

    JAKARTA, LinkPapua.com – Kompetisi Liga 4 2024/2025 segera bergulir. Drawing atau undian babak 64...

    Pemkab Pegaf Gandeng UNICEF Tangani Buta Aksara-Pendidikan Anak

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pegunungan Arfak (Pegaf), Papua Barat, menggandeng United Nations...