25.9 C
Manokwari
Rabu, Oktober 23, 2024
25.9 C
Manokwari
More

    KPU PB tunggu hasil tes kesehatan Waran-Rengkung

    Published on

    Manokwari- Komisi Pemilihan Umum (KPU) menanti hasil pemeriksaan kesehatan bakal calon bupati dan wakil bupati Manokwari Selatan Markus Waran-Wempi Welly Rengkung.

    “Puji Tuhan, beberapa waktu lalu yang bersangkutan sudah dinyatakan sembuh dari COVID-19. Sehingga hari ini pasangan ini bisa menjalani pemeriksaan kesehatan,” ucap Ketua KPU Papua Barat, Paskalis Semunya, Selasa (6/10)

    Pilkada serentak di Kabupaten Manokwari Selatan hanya diikuti oleh satu kandidat tunggal yakni Markus Waran-Wempi Welly Rengkung. Tahapan Pilkada di daerah tersebut tertunda karena bakal calon bupati harus menjalani isolasi setelah terkonfirmasi positif COVID-19.

    Baca juga:  Nataniel Mandacan Tuai Dukungan Jadi Pj Gubernur PBD

    Markus Waran dinyatakan sembuh dan telah menerima surat keterangan bebas COVID-19 dari rumah sakit umum daerah (RSUD) Teluk Bintuni serta rumah sakit umum Provinsi Papua Barat pada Sabtu (3/10).

    Terpantau, pada Selasa (6/10) petahana ini pun menjalani pemeriksaan kesehatan di rumah sakit dr Azhar Zahir TNI Angkatan Laut Manokwari.

    KPU, lanjut Paskalis Semunya, mengawal langsung pemeriksaan kesehatan itu dan pihaknya pun berkoordinasi dengan tim kesehatan yang telah ditunjuk. Koordinasi pun dilakukan dengan KPU Manokwari Selatan terkait keberlanjutan tahapan pilkada di daerah penghasil padi dan kakao itu.

    Baca juga:  Seleksi Calon Anggota KIP Papua Barat, Tinggal Tunggu SK Timsel

    Iya mengutarakan, pemeriksaan kesehatan secara menyeluruh merupakan salah satu syarat wajib yang harus dipenuhi para bakal calon. Hasil koordinasi dengan tim kesehatan, paling lambat Rabu 7 Oktober 2020 hasilnya sudah bisa diterima KPU.

    “Ini syarat masing-masing, pak Waran sebagai calon bupati dan pak Rengkung wakil bupati. Masing-masing menjalani pemeriksaan dan masing-masing akan ada hasilnya yang akan diserahkan kepada KPU,” ujarnya lagi.

    Setelah hasil pemeriksaan kesehatan diterima, KPU Manokwari Selatan akan segera melakukan penetapan calon, pengundian nomor urut serta berlanjut pada tahap kampanye.

    Baca juga:  Eks Kantor Gubernur Akan Jadi Pusat Kuliner di Manokwari

    “Hari ini kita kawal dulu, setelah hasil pemeriksaan kesehatan keluar nanti akan kami informasikan lagi sama teman-teman terkait langkah dan tahapan berikutnya. Kita tunggu dulu hasilnya hari ini,” sebut Paskaslis.

    Pilkada serentak di Provinsi Papua Barat akan digelar di sembilan daerah yakni Kabupaten Manokwari, Manokwari Selatan, Pegunungan Arfak, Teluk Bintuni, Teluk Wondama, Raja Ampat, Sorong Selatan, Kaimana serta Fakfak.

    “Untuk delapan daerah yang lain sudah tidak ada masalah. Para cabup-cawabup di delapan Kabupaten sekarang sedang menjalani tahapan kampanye,” demikian Paskalis Semunya. (LPB1/red)

    Latest articles

    Papua Barat Segera Miliki Tenaga Sertifikasi Pengawas Benih

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com - Pemerintah pusat akan melakukan sertifikasi bagi tenaga pengawas benih tanaman perkebunan di Papua Barat. Papua Barat dinilai telah memenuhi kriteria dari sisi...

    More like this

    Papua Barat Segera Miliki Tenaga Sertifikasi Pengawas Benih

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Pemerintah pusat akan melakukan sertifikasi bagi tenaga pengawas benih tanaman perkebunan di...

    Benih Sawit Palsu Marak di Papua Barat, Petani Diminta Pakai yang Bersertifikasi

    MANOKWARI,Link papua.com - Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Papua Barat menyosialisasikan penggunaaan benih sawit...

    3 Kali Mangkir, Kontraktor Proyek Jalan Bintuni Terancam Dijemput Paksa

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kejaksaan Tinggi Papua Barat mengonfirmasi telah melakukan pemanggilan pemeriksaan terhadap kontraktor proyek...