29.1 C
Manokwari
Minggu, November 24, 2024
29.1 C
Manokwari
More

    Kodam XVIII/Kasuari Meriahkan HUT TNI dengan Baksos

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI Ilyas Alamsyah Harahap, bersama pimpinan Forkopimda, turut serta dalam sejumlah kegiatan dalam rangka memperingati HUT ke-78 TNI di Kampung Udapi Hilir, Kabupaten Manokwari, Minggu (24/9/2023). Rangkaian kegiatan dimulai dengan senam bersama dan pameran UMKM.

    Baca juga:  Beri Pesan di Hari Pahlawan, Pangdam Kasuari: Jaga Papua Barat

    Dalam rangkaian perayaan ini juga diadakan berbagai kegiatan bakti sosial, termasuk pemeriksaan kesehatan, donor darah, dan sunatan massal.

    Melalui video conference dengan Panglima TNI, Laksamana Yudo Margono, dan Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Mayjen Ilyas memberikan laporan bahwa kegiatan baksos di Papua Barat difokuskan pada tiga lokasi utama, yaitu di Kormada 3 Lantamal 1 Sorong, Korem 181/Fak-Fak, dan Distrik Prafi yang diselenggarakan Kodam XVIII/Kasuari serta jajaran Kodim.

    Baca juga:  Pangdam XVIII/Kasuari Sambut Hangat Demo Konstruktif Mahasiswa-Alumni di Manokwari

    “Ini merupakan rangkaian HUT TNI. Tadi diawali dengan senam SKJ 88 yang diikuti sekitar 600 orang, pameran UMKM, dan dilanjutkan beberapa kegiatan kesehatan,” ujar Mayjen Ilyas.

    Baca juga:  Polda Papua Barat Usut Dugaan Penyelewengan Dana Hibah Pilkada

    Dalam kegiatan donor darah, targetnya mengumpulkan sebanyak 250 kantong darah. Kegiatan ini mendapat respons antusias dari masyarakat. Selain itu, sejumlah kegiatan lainnya juga akan diadakan di Kodim 1801/Manokwari. (LP3/Red)

    Latest articles

    Jadwal Kampanye Berakhir, KPU Manokwari Mulai Copot APK Calon  

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dengan memasuki masa tenang pemilu, Komisi Pemilihan Umum ( KPU)Kabupaten Manokwari telah menurunkan Alat Peraga Kampanye (APK) pasangan calon di sejumlah titik...

    More like this

    Jadwal Kampanye Berakhir, KPU Manokwari Mulai Copot APK Calon  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dengan memasuki masa tenang pemilu, Komisi Pemilihan Umum ( KPU)Kabupaten Manokwari telah...

    Distribusi Logistik ke 6 Distrik di Fakfak Hari ini Dikawal 50 Personel Polri  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir menghadiri pelepasan distribusi logistik...

    Kampanye Hari Terakhir, Trisep Yakin HERO Raih Suara Maksimal di Amban

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada hari terakhir kampanye, pasangan Calon Kepala Daerah Manokwari Hermus Indou-Mugiyono (HERO)...