25.9 C
Manokwari
Senin, Februari 17, 2025
25.9 C
Manokwari
More

    KNPI Papua Barat Galang Dana untuk Korban Longsor Pegaf  

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Papua Barat, Samy Jhunire Saiba, menyerukan penggalangan dana peduli kemanusiaan untuk korban bencana longsor di Kabupaten Pegunungan Arfak (Pegaf).

    Bencana alam tanah longsor terjadi di Pegaf terjadi pada Minggu (27/5). Akibat kejadian itu, enam unit rumah tertimbun material longsor, menyebabkan empat korban meninggal dunia, sementara satu korban lainnya berhasil selamat.

    Baca juga:  Dinilai Berdedikasi, PT Matahari Digital Printing Raih Award dari BPJS Kesehatan Manokwari

    Samy mengajak seluruh masyarakat untuk peduli dan membantu saudara-saudara yang terkena bencana longsor. “Bencana di Pegunungan Arfak harus kita bantu. Ini bencana di kaki Pegunungan Arfak yang merupakan maskotnya Papua Barat,” ujar Samy usai mengikuti upacara Hari Lahir Pancasila di lapangan Kantor Gubernur Papua Barat, Senin (3/6/2024).

    Samy menekankan pentingnya solidaritas dalam menghadapi bencana di tanah Papua. “Jika terjadi musibah di luar Papua, masyarakat sangat antusias memberikan sumbangan. Maka, ini bencana di tanah Papua, kita tidak boleh diam. Saya berterima kasih kepada organisasi-organisasi kemasyarakatan yang sudah membantu dengan suka rela,” bebernya.

    Baca juga:  Haryono May: Golkar se-Papua Barat Solid Menangkan Prabowo-Gibran  

    Selama tiga hari, mulai dari Jumat hingga Minggu, KNPI telah mengumpulkan dana kurang lebih Rp27 juta. Diharapkan sumbangan akan terus bertambah dan segera disalurkan.

    Baca juga:  Waterpauw Minta OPD Serahkan Paket Pengadaan Barang-Jasa Sebelum Lebaran

    “Semoga hari ini kita bisa mendapat tambahan sumbangan Rp30 juta sampai Rp50 juta untuk saudara-saudara kita,” kata Samy.

    Dalam waktu dekat, Pj Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere, akan melakukan kunjungan ke lokasi longsor di Pegar. Diharapkan bantuan segera terkumpul dan bisa disalurkan.(LP14/Red)

    Latest articles

    KMP3R: Makan Bergizi Gratis Bukti Keberpihakan Prabowo ke Masyarakat Papua

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Koalisi Mahasiswa dan Pemuda Papua Peduli Rakyat (KMP3R) mendukung kebijakan Makan Bergizi Gratis (MBG) yang merupakan kebijakan Presiden Prabowo Subianto bersama wakilnya...

    Haryono May Dukung Pemda Genjot PAD

    More like this

    KMP3R: Makan Bergizi Gratis Bukti Keberpihakan Prabowo ke Masyarakat Papua

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Koalisi Mahasiswa dan Pemuda Papua Peduli Rakyat (KMP3R) mendukung kebijakan Makan Bergizi...

    Rawat Kekerabatan, Wartawan Papua Barat Gelar Family Media Gathering di Pantai Wisata Pasir Putih

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Sejumlah awak media yang aktif melakukan peliputan di lingkungan Pemerintah Provinsi Papua...

    Syukuran Orideko-Mansur Digelar 3 Maret, Dirangkai Buka Puasa Bersama

    RAJA AMPAT, Linkpapua.com- Bupati dan Wakil Bupati Raja Ampat, Orideko Iriano Burdam dan Mansur...