26.6 C
Manokwari
Selasa, April 22, 2025
26.6 C
Manokwari
More

    Keputusan Kemendagri, Dance Sangkek Segera Dilantik Jadi Plt. Sekda Papua Barat

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Dance Sangkek yang kini menduduki jabatan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Papua Barat segera dilantik menjadi Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) Papua Barat. Ini sesuai keputusan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI.

    Hal inipun dibenarkan Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw. Setelah sebelumnya mengajukan tiga nama ke Kemendagri, kata dia, akhirnya sudah diputuskan siapa yang menjadi Plt. Sekda Papua Barat.

    Baca juga:  Pj Gubernur Papua Barat Instruksikan OPD Keroyok Penanganan Stunting dan Kemiskinan Ekstrem

    “Proses seleksi sudah jalan dan ada tiga orang yang kita ajukan ke Mendagri (Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian). Mendagri memutuskan Kepala Bappeda,” kata Waterpauw usai mengikuti upacara peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-122 Kabupaten Fakfak, Rabu (16/11/2022).

    Baca juga:  Pemprov Papua Barat Menangkan Gugatan Terkait Hak Ulayat BBI-Masni

    Waterpauw dijadwalkan segera melantik Plt. Sekda Papua Barat yang telah ditunjuk Kemendagri. Pelantikan ini pasca pensiunnya Sekda Papua Barat sebelumnya, Nataniel D. Mandacan, pada 11 November 2022.

    Baca juga:  Gubernur Dominggus Mandacan wajibkan rapid test antigen untuk masuk dan keluar Papua Barat

    Saat ini, Dance Sangkek pun telah bertindak sebagai Pelaksana Harian (Plh) Sekda Papua Barat. “Plh. saat ini Pak Dance, Kepala Bappeda Papua Barat. Tapi, saya belum lantik. Ini acara di Fakfak jadi saya harus datang. Pulang dari Fakfak baru saya lantik,” tutur Waterpauw. (LP9/Red)

    Latest articles

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur jalan dan jembatan yang memprihatinkan saat melakukan peninjauan langsung ke...

    More like this

    Gubernur Dominggus Buka Raker RPJMD, Satukan Visi Pembangunan Papua Barat

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, membuka Rapat Kerja (Raker) Bupati dan...

    510 Personel Dikerahkan, Kapolda Pimpin Operasi Pencarian Iptu Tomi di Teluk Bintuni

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Sebanyak 510 personel gabungan dikerahkan dalam operasi pencarian Iptu Tomi...

    Orgenes Wonggor: Pembangunan Kantor DPR dan MRP Papua Barat Wajib Direalisasikan 2025

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Ketua DPR Papua Barat, Orgenes Wonggor, menegaskan bahwa pembangunan kantor baru...