29.2 C
Manokwari
Minggu, Januari 19, 2025
29.2 C
Manokwari
More

    Kenalkan Sekretaris Baru, Derek Ampnir: Kerjasama, Kunci Keberhasilan Organisasi

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com – Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Papua Barat, Derek Ampnir memperkenalkan Sekretaris baru, sekaligus pelepasan Sekretaris lama, Selasa (21/12/2021). Sekretaris BPBD yang lama, Sumarti bertukar posisi dengan Naftali Mandacan.

    Sumarni dirotasi menduduki jabatan baru sebagai Sekretaris Dinas PUPR Papua Barat yang sebelumnya dijabat Naftali Mandacan. Sumarni tercatat bekerja di BPBD Papua Barat selama 10 tahun.

    Derek berharap, pejabat baru Sekretaris BPBD agar bisa melanjutkan segala tugas pejabat lama yang belum terselesaikan. Ia mengatakan rotasi ini merupakan momentum untuk memperbaiki organisasi menjadi lebih baik lagi.

    “Kepada sekretaris yang lama saya mengucapkan terima kasih atas kerja samanya selama ini. Banyak hal yang bisa dibanggakan selama ibu menjabat sebagai Sekretaris BPBD Papua Barat,” ucap Derek.

    Lebih jauh Derek menyampaikan, pencapaian yang telah dilakukan selama ini hendaknya menjadi patokan dan motivasi bagi Sekretaris BPBD yang baru dalam melaksanakan tugas ke depannya.

    Baca juga:  Rampas Sepeda Motor, Polres Manokwari Tangkap 2 Anak Dibawah Umur

    ”Organisasi merupakan sesuatu yang dinamis, jadi kita dituntut untuk bisa menjawab tantangan dalam melaksanakan dan mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik di BPBD Papua Barat. Sesuai dengan visi misi Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Barat. Mari sama-sama kita bekerja sesuai dengan koridor yang ada dan dapat mendukung visi misi pemerintah menjadikan Papua Barat lebih baik lagi, ” pesan Derek.

    Dalam sertijab tersebut, Derek Ampnir juga memperkenalkan semua staf dan pejabat di lingkup BPBD Papua Barat kepada sekretaris yang baru.

    Derek dalam kesempatan itu juga menjabarkan tugas sekretaris. Kata dia sekretaris punya fungsi penting.

    Di antaranya membantu kepala dinas melaksanakan perumusan rencana program dan kegiatan, mengkoordinasikan, monitoring serta mengawal urusan administrasi umum dan kepegawaian, keuangan. Selain itu sekretaris juga berfungsi dalam perencanaan evaluasi dan pelaporan.

    Baca juga:  BPBD Papua Barat: Longsor di Minyambouw Akibat Gempa dan Hujan Deras

    “Organisasi akan berjalan dengan baik, kuncinya adalah kerja sama.Tidak ada yang lain. Mari semua pegawai, kita berikan dukungan kepada sekretaris yang baru selama menjalankan tugas di BPBD Papua Barat ini,” pesan Derek.

    “Di ujung jalan ada harapan, selamat datang sekretaris baru,” pungkas Derek.

    Kesan Sumarti 10 Tahun di BPBD

    MANTAN sekretaris BPBD Papua Barat, Sumarti mengaku punya banyak kesan selama 10 tahun di BPBD. Di OPD ini ia mengaku banyak belajar dan menyerap begitu banyak pengalaman.

    “Saya sangat terkesan khususnya kepada Kepala BPBD yang tetap membimbing saya selama 10 tahun di BPBD. Saya mohon maaf jika ada kata-kata selama 10 tahun, yang tidak berkenan di hati semua,” katanya saat memberi ucapan perpisahan.

    Baca juga:  HUT BNPB di Papua Barat, Derek Ampnir Serukan Makin Tangguh Kesiapsiagaan Bencana

    Sumarti mengatakan, sudah lima kali berpindah tugas. Dan ini merupakan yang terakhir sebagai Sekretaris Dinas PUPR Papua Barat.

    “Pesan saya kepada adik yang masih muda bekerjalah dengan jujur, iklas dan penuh tanggung jawab. Selebihnya Tuhan yang akan melihat,” kata Sunarti.

    Sementara itu, Naftali Mandacan mengaku tidak merasa asing dengan tugas baru sebagai Sekretaris BPBD. Menurutnya, dirinya tetap akan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dan butuh dukungan dari seluruh staf yang ada.

    ” Tidak ada yang berubah, sama saja saya tetap akan bertugas semaksimal mungkin sesuai tupoksi saya, dan saya akan loyal kepada pimpinan. Begitupula semua staf yang ada, kita harus loyal kepada pimpinan kita secara berjenjang,” pungkas Naftali Mandacan.  (LP2/red)

    Latest articles

    Asah Skill Komunikasi, GBI Manokwari Gelar Pelatihan Public Speaking

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com -Departemen Pemuda dan Anak (DPA) GBI menggelar pelatihan public speaking for youth yang diperuntukkan bagi generasi muda di Manokwari. Kegiatan digelar di aula...

    More like this

    Asah Skill Komunikasi, GBI Manokwari Gelar Pelatihan Public Speaking

    MANOKWARI,Linkpapua.com -Departemen Pemuda dan Anak (DPA) GBI menggelar pelatihan public speaking for youth yang...

    Hermus Indou:Perda Manokwari Kota Injil akan Direvisi Tahun ini

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou mengatakan pihaknya bersama DPRK Manokwari akan merevisi Peraturan...

    Bertemu Menteri HAM Natalius Pigai, PFM Minta Hak-hak Masyarakat Tanah Papua jadi Perhatian

    JAKARTA, Linkpapua.com - Anggota DPD RI asal Papua Barat Daya, Mananwir Paul Finsen Mayor...