25.9 C
Manokwari
Rabu, April 23, 2025
25.9 C
Manokwari
More

    Kementerian PUPR Serahkan Hasil Program Revitalisasi dan Pembangunan Sekolah di Manokwari

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melaksanakan program revitalisasi dan pembangunan ruang kelas baru di beberapa sekolah di Kabupaten Manokwari, Papua Barat.

    Untuk 2023 ini, dua sekolah mendapatkan perbaikan dan diserahterimakan ke Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manokwari, Senin (31/7/2023).

    Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah Papua Barat, Marsudi, menjelaskan program pembangunan dan revitalisasi fasilitas sekolah tahun ini berfokus di SMPN 13 Manokwari dan SDN 2 Amban.

    SMPN 13 menerima perbaikan 4 ruang kelas, 1 ruang guru, 1 ruang kesenian, 1 ruang UKS, dan juga peningkatan fasilitas toilet. Sementara, SDN 2 Amban mendapatkan perbaikan berupa 3 ruang kelas, toilet, lapangan upacara, dan jalan akses.

    Baca juga:  Perindo Siap Menangkan Hermus di Pilkada Manokwari 2024

    “Pemerintah daerah sangat memperhatikan SDM di tanah Papua. Keberadaan Balai mendukung apa yang dilakukan pemerintah daerah. Selain sarana pendidikan, juga dibangun sejumlah proyek strategis, seperti pasar, ruang terbuka hijau, dan beberapa program lainnya. Ini membuktikan Manokwari terus berbenah untuk lebih baik lagi,” ujar Marsudi.

    Baca juga:  Bupati Manokwari Keluarkan Edaran Jelang Nataru: Pasang Ornamen Natal-Jaga Kamtibmas

    Marsudi berharap perbaikan fasilitas sekolah ini dapat menjadi motivasi bagi para siswa untuk lebih semangat dalam menuntut ilmu dan merawat lingkungan pendidikan yang sudah disediakan.

    Bupati Manokwari, Hermus Indou, memberikan apresiasi atas perhatian yang diberikan Kementerian PUPR kepada para pelajar di Manokwari.

    “Kementerian PUPR selalu berkontribusi dalam mewujudkan sejumlah program di Manokwari, terutama dalam sektor pendidikan. Sinergi antara pemerintah pusat dan daerah harus terus berjalan,” katanya.

    Sebagai ibu kota provinsi, kata dia, Manokwari terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, termasuk dalam bidang pendidikan. Manokwari harus menjadi contoh dalam sektor pembangunan dan lingkungan sekolah yang baik sangat penting bagi perkembangan anak-anak.

    Baca juga:  Hermus Sambut Kedatangan Tiga Siswa Smansa Manokwari yang Ikuti Ajang Internasional di AS

    “Kami terus berupaya meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dengan memperhatikan angka partisipasi sekolah,” ucapnya.

    Hermus mengungkapkan pendidikan menjadi salah satu perhatian serius dalam meningkatkan kualitas SDM di Manokwari. Oleh karena itu, perbaikan fasilitas dan peningkatan kualitas sumber daya manusia guru menjadi salah satu prioritas utama. (LP3/Red)

    Latest articles

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur jalan dan jembatan yang memprihatinkan saat melakukan peninjauan langsung ke...

    More like this

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur...

    Raker RPJMD Papua Barat, Bupati Teluk Bintuni Paparkan Gagasan Strategis

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyampaikan gagasan strategisnya pada Rapat Kerja...

    TP-PKK Manokwari Komitmen Dukung Program Imunisasi Demi Wujudkan Generasi yang Sehat dan Berkualitas

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ketua Tim Penggerak - Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Manokwari Ny Febelina Wondiwoy...