26.2 C
Manokwari
Jumat, Maret 14, 2025
26.2 C
Manokwari
More

    Kemendes-PDDT perkuat pendamping P3MD dukung Prospek Papua Barat

    Published on

    Manokwari,Linkpapuabarat.com-Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDDT) akan memperkuat pendamping pada Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (P3MD).

    Hal itu dilakukan untuk mendukung program strategis peningkatan pembangunan kampung (Prosppek) yang dilaksanakan Provinsi Papua Barat.

    Direktur Pelayanan Sosial Dasar Kemendes PDDT Bito Wikantosa dalam sambutan secara virtual pada peluncuran Prosppek Otsus Papua Barat, Rabu (25/11) mengatakan pihaknya juga akan segera menyiapkan panduan kerja bagi mereka.

    Baca juga:  LMA se-Papua Barat Sepakat Tolak Otsus Jilid II

    “Dengan pengembangan kapasitas bagi pendamping P3MD, diharapkan mereka mampu bersinergi dalam menyukseskan program ini,” kata Bito.

    Dia mengemukakan Presiden Joko Widodo telah mengeluarkan Perpres Nomor:59 Tahun 2017 tentang tujuan pembangunan berkelanjutan atau sustainable development goals (SDGs) desa.

    Perpres tersebut memuat 18 tujuan pembangunan berkelanjutan di desa meliputi penciptakan desa tanpa kemiskinan, desa tanpa kelaparan, desa sehat dan sejahtera, pendidikan desa berkualitas, jeterlibatan perempuan desa, serta desa layak air bersih dan sanitasi.

    Baca juga:  Waterpauw Ubah Komposisi 7 Pejabat yang Akan Dilantik: Diganti karena tak Bisa Kerja

    Selanjutnya sesa berenergi bersih dan terbarukan, pertumbuhan ekonomi desa nerata, infrastruktur dan inovasi desa, desa tanpa Kesenjangan, kawasan permukiman desa aman dan nyaman, serta konsumsi dan produksi desa sadar lingkungan.

    Berikutnya desa tanggap perubahan iklim, desa peduli lingkungan kaut, desa peduli lingkungan darat, desa damai berkeadilan, kemitraan untuk pembangunan desa serta kelembagaan desa dinamis dan budaya desa adaptif,” katanya.

    Pihaknya berharap Prosppek Otsus yang dilaksanakan Provinsi Papua Barat disinergikan dengan SDGs desa yang tetapkan presiden. Program itu pun diharapkan berjalan maksimal sehingga mampu mengangkat ekonomi masyarakat asli Papua.

    Baca juga:  Belum Ada Tersangka, Kejari Manokwari Pertanyakan Kasus Korupsi BOK Puskesmas Amban

    “Keduanya sama-sama bisa mewujudkan kesetaraan ekonomi dan kesejahteraan antara masyarakat asli Papua dan non-Papua. Sehingga tidak kesenjangan,” sebut Bito.

    Ia meyakini, dengan efektivitas pengelolaan dana desa serta Prosppek dana Otsus, pembangunan berkelanjutan di kampung mampu diwujudkan di Provinsi Papua Barat. (LPB1/red)

    Latest articles

    Kapolri Mutasi Sejumlah PJU dan Kapolres di Polda Papua Barat, Ongky...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polri kembali melakukan penyegaran organisasi dengan merotasi sejumlah Pejabat Utama (PJU), Perwira Menengah (Pamen), serta Kapolres di jajaran Polda Papua Barat. Kabid...

    More like this

    Kapolri Mutasi Sejumlah PJU dan Kapolres di Polda Papua Barat, Ongky jadi Kapolresta Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polri kembali melakukan penyegaran organisasi dengan merotasi sejumlah Pejabat Utama (PJU), Perwira...

    Gubernur Papua Barat Usulkan 10 DOB ke Komisi II DPR RI

    JAKARTA, LinkPapua.com - Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, mengusulkan pembentukan 10 Daerah Otonom Baru...

    Jaksa Dinilai Tebang Pilih Tangani Kasus Korupsi Jalan Mogoy-Merdey Papua Barat

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Jaksa di Kejaksaan Tinggi (Kejati) Papua Barat diduga melakukan praktik tebang...