28.5 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
28.5 C
Manokwari
More

    Kemenag dan BPN Teluk Wondama Teken MoU Sertifikasi Tanah Wakaf-Rumah Ibadah

    Published on

    TELUK WONDAMA, LinkPapua.com -Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Teluk Wondama dan Badan Pertanahan Nasional (BPN) Teluk Wondama menandatangani memorandum of understanding (MoU) mengenai sertifikasi tanah wakaf dan rumah ibadah di wilayah Teluk Wondama. (LP5/red)

    Penandatanganan berlangsung, Senin (10/6/2024), di ruang Kepala Kantor BPN Teluk Wondama dan dihadiri Kasubbag Tata Usaha Kemenag serta Kasie Urusan Agama Kristen.

    Baca juga:  Waterpauw: Fordasi Harus jadi Lompatan Awal Membawa Daya Saing Papua Barat

    Kakanmenag Teluk Wondama, Alfreth N Raunsai, menyatakan MoU ini merupakan langkah penting dalam upaya legalisasi tanah wakaf dan rumah ibadah di Teluk Wondama.

    “Kami berharap dengan adanya MoU ini proses sertifikasi tanah wakaf dan rumah ibadah dapat berjalan lebih cepat dan transparan sehingga dapat memberikan kepastian hukum bagi masyarakat,” ujarnya.

    Baca juga:  Melihat Kehidupan Spiritual Yohanis Manibuy - Joko Lingara: Pemimpin yang Takut Akan Tuhan

    Sementara itu, Kepala BPN Teluk Wondama, Rudinald Ferdinandus, menuturkan kolaborasi ini bertujuan untuk mengatasi berbagai permasalahan terkait kepemilikan dan penggunaan tanah wakaf serta rumah ibadah.

    “Kami berkomitmen untuk mendukung penuh upaya ini dengan menyediakan layanan sertifikasi yang efisien dan akurat,” katanya.

    Dalam MoU ini, Kemenag Teluk Wondama bertanggung jawab menyediakan data dan informasi terkait tanah wakaf dan rumah ibadah yang perlu disertifikasi. Sementara, BPN Teluk Wondama akan melakukan proses pengukuran, pemetaan, dan penerbitan sertifikat tanah tersebut.

    Baca juga:  2,3 Juta Keping Blanko KTP-el Sudah Terdistribusi ke Disdukcapil Daerah

    Penandatanganan ini merupakan tindak lanjut MoU antara Kantor Kemenag Papua Barat dan Badan Pertanahan Nasional (BPN) Papua Barat pada 2023 lalu.

    Latest articles

    Mugiyono Lepas Manokwari United menuju Liga 4 Seri Nasional

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono melepas Tim sepak bola Manokwari United yang akan mengikuti kompetisi Liga 4 Indonesia Seri Nasional. Pelepasan digelar di...

    More like this

    Mugiyono Lepas Manokwari United menuju Liga 4 Seri Nasional

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono melepas Tim sepak bola Manokwari United yang akan...

    Brimob bersama Sejumlah Instansi Gelar Operasi Gabungan Pencarian Tommy Marbun

    JAKARTA , Linkpapua.com-Korps Brimob Polri menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat “Alpha Bravo...

    Pembalap Papua Barat Fadhil Musyavi Curi Perhatian di Mandalika Racing Series 2025

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Muhammad Fadhil Musyavi, pembalap muda asal Papua Barat, sukses mencuri perhatian...