27.5 C
Manokwari
Jumat, Mei 16, 2025
27.5 C
Manokwari
More

    Kematian Perempuan di Pantai Bobo Masih Misterius, Hari Ini Polisi Periksa 2 Orang

    Published on

    MANSEL, LinkPapua.com – Kematian SS, perempuan yang ditemukan meninggal dalam kondisi setengah telanjang di Pantai Bobo Ransiki, Kabupaten Manokwari Selatan (Mansel), beberapa hari lalu, masih diselimuti misteri. Penyidik Polres Mansel terus mengumpulkan bukti untuk mengungkap penyebab kematian korban.

    Polisi telah mengambil keterangan dari pihak keluarga. Kamis (24/11/2022) hari ini ada dua orang yang dimintai keterangan oleh tim penyidik. Keduanya adalah ibu kandung dan salah satu kerabatnya.

    Baca juga:  Widya Wisata, Polres Mansel Terima Kunjungan 123 Siswa Dikmata Rindam XVIII/Kasuari

    “Kita sudah meminta keterangan dari pihak keluarga. Ada dua orang yang sudah kita mintai keterangannya hari ini, yakni ibu dari almarhumah dan juga saudara sepupunya,” terang Kasat Reskrim Polres Mansel, Iptu Edward P.J. Purba, melalui pesan singkatnya kepada LinkPapua.com, Kamis (24/11/2022).

    Baca juga:  RS Elia Waran Dapat Bantuan APD dari NasDem, Direktur : Bukan Soal Jumlah, tapi Niat

    Menurut Edward, penyidik akan melanjutkan pemeriksaan Jumat (25/11/2022) besok terhadap ayah korban.

    “Untuk besok rencana kita akan ambil keterangan dari ayah almarhumah,” tambahnya.

    Lebih lanjut Edward menjelaskan bahwa untuk saat ini tim masih melakukan pemeriksaan terkait sejumlah barang bukti yang ditemukan di TKP. Kata dia, menurut keterangan dari pihak keluarga, barang-barang tersebut adalah milik korban.

    Baca juga:  Warga Manokwari Temukan Jenazah Seorang Pria di Dermaga Cokran

    “Selanjutnya barang bukti ini akan kami identifikasi lebih lanjut untuk menemukan petunjuk-petunjuk lain guna mengungkap kasus ini,” imbuh Edward.

    SS ditemukan meninggal dalam kondisi setengah telanjang di Pantai Bobo Ransiki, Mansel, beberapa hari lalu. Hingga saat ini polisi belum menyimpulkan penyebab kematian korban. (LP6/Red)

    Latest articles

    Lepas 18 Calon Jemaah Haji Teluk Wondama, Wabup: Jaga Niat, Jaga...

    0
    TELUK WONDAMA, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Wondama, Anthonius Alex Marani, menyampaikan pentingnya menjaga niat dan kesehatan kepada 18 calon jemaah haji (CJH)...

    More like this

    Lepas 18 Calon Jemaah Haji Teluk Wondama, Wabup: Jaga Niat, Jaga Kesehatan

    TELUK WONDAMA, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Wondama, Anthonius Alex Marani, menyampaikan pentingnya...

    36 Calon Jemaah Haji Asal Kaimana Dilepas Menuju Tanah Suci

    KAIMANA, LinkPapua.com – Sebanyak 36 calon jemaah haji (CJH) asal Kabupaten Kaimana, Papua Barat,...

    Sidang Perkara Jembatan Kali Wasian, Terungkap Pekerjaan Senilai Rp 2,3 Miliar Tanpa Dokumen Kontrak

    MANOKWARI, Linkpapua.com– Sidang perkara dugaan korupsi pembangunan jembatan Kali Wasian Teluk Bintuni di Pengadilan...