26.3 C
Manokwari
Sabtu, November 23, 2024
26.3 C
Manokwari
More

    Kapolres Mansel Door to Door Ajak Warga Ikut Vaksinasi Covid-19

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com -Polres Manokwari Selatan terus melakukan inovasi untuk mempercepat pelayanan vaksinasi Covid-19 di wilayah hukumnya.

    Upaya itu dilakukan petugas dengan mendatangi warga dirumahnya secara langsung atau door to door, Kamis (18/11/2021) di Kampung Nelayan Abresso.

    Pada kesempatan ini, Kapolres Mansel, AKBP Slamet Haryono Termawud,  juga ikut mendatangi rumah warga memberikan pemahaman sekaligus mengajak untuk vaksinasi.

    Baca juga:  Kunjungi Polres Mansel, Ombusman Beri Penilaian Pelayanan Publik

    Diungkapkan AKBP Slamet Haryono, inovasi ini dilakukan karena melihat pengalaman sebelumnya,  banyaknya warga yang tidak bisa hadir saat dilakukan vaksinasi massal dilaksanakan.

    Hal ini dikarenakan  kesibukan warga  seperti bekerja di kebun atau kegiatan lainnya. Sehingga petugas vaksinasi Polres Manokwari Selatan mendatangi rumah warga tersebut agar tetap bisa menjalani vaksinasi.

    Baca juga:  Baksos Akabri 1990, Polres Mansel Bagi Sembako dan Seragam Sekolah

    “Inovasi ini kita lakukan agar seluruh masyarakat di wilayah hukum Polres Manokwari Selatan bisa semua menjalani vaksinasi,” ungkapnya.

    Vaksinasi di Kampung Nelayan menyasar sedikitnya 64 warga,  menggunakan  vaksin jenis Sinopharm dengan rincian dosis 1 sebanyak 54 orang, dosis 2 sebanyak 6 orang. Sementara untuk vaksin jenis Sinovac dengan rincian dosis 1 sebanyak 1 orang, dosis 2 sebanyak 3 orang.

    Baca juga:  Operasi Mantap Brata, Polda Papua Barat Rikkes Personel

    Mereka yang ikut vaksin berdasarkan kategori usia masing-masing usia 12-17 tahun sebanyak 4 orang, usia 18-58 tahun sebanyak 59 orang, dan usia 58 tahun sebanyak 1 orang. (LP2/red).

    Latest articles

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua Barat beserta Forkopimda Provinsi Papua Barat melakukan peninjauan lokasi ketahanan...

    More like this

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua...

    Haryono May Hadirkan Pimpinan Komisi II DPR RI dalam Kampanye HERO, Komitmen Hadirkan DOB Kota Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada kampanye akbar Hermus Indou-Mugiyono (HERO) beberapa waktu lalu, salah satu jurkam...

    Pengusulan Matret Kokop Sebagai Bupati Teluk Bintuni Segera Diajukan ke Kemendagri 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- DPRK Teluk Bintuni selesai menggelar rapat paripurna istimewa pemberhentian Bupati Teluk Bintuni...