25.5 C
Manokwari
Minggu, April 27, 2025
25.5 C
Manokwari
More

    Kantor DPRK Manokwari Diblokade, Aktivitas Terhenti

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Manokwari di Sowi Gunung, Distrik Manokwari Selatan, diblokade sejak Rabu (30/8/2023).

    Hingga Kamis (31/8/2023) sore kondisi kantor masih terlihat sepi dengan gerbang masuk yang tertutup rapat menggunakan sejumlah batang bambu.

    Baca juga:  Gelar Reses, Haryono May Dengar langsung Aspirasi Masyarakat

    Seorang anggota staf Sekretariat DPRK Manokwari yang identitasnya enggan dipublikasikan, mengungkapkan pemblokiran ini telah dimulai sejak Rabu sore.

    “Kantor dipalang jadi kita tidak bisa masuk. Di palang dari kemarin sore,” ungkapnya singkat.

    Baca juga:  Plt Bupati Manokwari Klarifikasi Soal Minimnya Kehadiran Pimpinan OPD pada Paripurna DPRK Manokwari

    Saat ditanyai mengenai penyebab pasti dari tindakan pemblokiran ini, ia mengakui dirinya tidak memiliki informasi cukup untuk menjelaskannya detail.

    Beberapa anggota dewan yang berupaya dikonfirmasi membenarkan adanya pemblokiran yang terjadi di gedung kantor para wakil rakyat ini.

    Baca juga:  Partai Gerindra Putuskan Johanni Makatita jadi Salah Satu Pimpinan DPRK Manokwari

    Pantauan LinkPapua.com di lokasi, terlihat dua pintu utama yang mengarah ke kantor ditutup menggunakan batang bambu. Keadaan di sekitar kantor juga tampak sunyi tanpa adanya aktivitas. (LP3/Red)

    Latest articles

    Kardinal Ignatius Suharyo Wakili Indonesia Ikuti Konklaf Pemilihan Paus di Vatikan

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com – Uskup Keuskupan Agung Jakarta, Kardinal Ignatius Suharyo, akan mewakili Indonesia dalam Konklaf atau pemilihan Paus baru di Vatikan. Dia dijadwalkan bertolak...

    More like this

    Kardinal Ignatius Suharyo Wakili Indonesia Ikuti Konklaf Pemilihan Paus di Vatikan

    JAKARTA, LinkPapua.com – Uskup Keuskupan Agung Jakarta, Kardinal Ignatius Suharyo, akan mewakili Indonesia dalam...

    Tim Gabungan Masuki Zona Merah KKB Cari Iptu Tomi, Sisir Sungai-Tembus Hutan dan Rawa

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Tim gabungan menyisir Zona Merah yang rawan Kelompok Kriminal Bersenjata...

    Wagub Papua Barat soal Ubah Nama Bandara Rendani: Harus Disepakati Semua Pihak

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menyebut perubahan nama Bandara...