26.7 C
Manokwari
Rabu, April 23, 2025
26.7 C
Manokwari
More

    Jelang Pemilu, Pemprov Papua Barat Sebar Tim Monitoring ke 7 Kabupaten

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Penjabat (Pj) Sekda Papua Barat Yacob Fonataba mengatakan, Pemprov Papua Barat telah mengirim tim monitoring ke tujuh kabupaten menjelang Pemilu 14 Februari. Tim ini akan bertugas menjaga stabilitas komunikasi antar Forkopimda.

    “Jadi nanti ada tim yang melakukan monitoring ke kabupaten kota. Hari ini sudah ada tim yang diberangkatkan dari tim yang sudah dibentuk itu, melibatkan Forkopimda Provinsi maupun Kabupaten, TNI-Polri, dan pejabat vertikal di tujuh kabupaten”, jelas Yacob, Senin (12/2/2024).

    Baca juga:  Pemprov PB Resmi Serahkan Aset P3D ke Pemprov Papua Barat Daya

    Yacob mengungkapkan saat pencanangan pendistribusian logistik Pemilu, sudah langsung dimonitoring oleh tim. Tim melaporkan, 75% sudah tiba di kabupaten, terutama di wilayah Manokwari.

    Baca juga:  Komisioner Pusat Idham Holik Tinjau Sejumlah Kantor KPU di Papua Barat

    ” Persiapan Pemilu sudah 100%”, terang Yacob.

    Yacob mengimbau kepada masyarakat yang sudah memiliki hak memilih dan sudah mendapatkan undangan untuk menggunakan hak pilihnya secara baik. Ia juga meminta untuk tetap menjaga ketertiban.

    Baca juga:  Pelantikan Suriyati menunggu SK dari Gubernur Papua Barat

    Yacob berharap apapun hasil dari pemilu ini, masyarakat dapat menerimanya. (LP12/red)

    Latest articles

    Kunjungi Yakora, Wabup Bintuni Temukan Puskesmas Tak Layak dan Kelas Sekat...

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, mendapati berbagai persoalan infrastruktur saat mengunjungi Distrik Yakora, Rabu (23/4/2025). Dalam kunjungan ke...

    More like this

    Kunjungi Yakora, Wabup Bintuni Temukan Puskesmas Tak Layak dan Kelas Sekat Tripleks

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, mendapati berbagai persoalan...

    DPR Papua Barat Kecewa, BWS Dua Kali Abaikan RDP Bahas Banjir-Pipanisasi

    MANOKWARI, LinkPapua.com - DPR Papua Barat kecewa dengan sikap Balai Wilayah Sungai (BWS) Provinsi...

    Politisi PDI-Perjuangan Dorong Pembangunan Puskesmas di Kelurahan Padarni

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Untuk pelayanan medis yang maksimal ke masyarakat, Wakil Ketua Komisi IV DPRK...