28.3 C
Manokwari
Rabu, April 23, 2025
28.3 C
Manokwari
More

    Jelang Hari Bhayangkara Ke-78, Polda Papua Barat Gelar Upacara Tabur Bunga dan Ziarah Laut 

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara Ke-78, Polda Papua Barat melaksanakan upacara ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Trikora Manokwari dan ziarah laut di Pelabuhan Anggrem, Senin (24/06/2024).

    Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P, dan diikuti oleh Wakapolda Papua Barat, dan seluruh PJU Polda Papua Barat, Bhayangkari, serta perwakilan personil Polda Papua Barat.

    Baca juga:  Polda Papua Barat Bagi Pemanganan Pilkada 2024 Menjadi 3 Tahap  

    Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Pol. Ongky Isgunawan, S.I.K., menyatakan bahwa upacara tabur bunga ini merupakan bentuk penghormatan atau penghargaan terhadap para pahlawan yang telah gugur.

    Baca juga:  Tim Ditreskrimsus Polda Papua Barat Tangkap Tiga Pelaku Kejahatan Cyber di Makassar

    “Tabur bunga ini merupakan sebuah kegiatan tradisi yang kita lakukan untuk menghargai jasa dan pengorbanan para pahlawan yang telah gugur mendahului kita,” ujar Kabid Humas melalui Releasenya.

    Baca juga:  Ada Lonjakan Penumpang, Waterpauw Pastikan Arus Mudik Natal Terkendali

    Diketahui bahwa upacara tabur bunga ini adalah kegiatan rutin tahunan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara. Selain itu, acara ini juga merupakan momen untuk mengenang dan menghormati jasa para pahlawan yang telah rela mengorbankan jiwa dan raganya demi bangsa dan negara.(LP3/Red)

    Latest articles

    Pemprov Papua Barat Akan Luncurkan Kartu PBS, Lengkapi Jaminan di Luar...

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat akan meluncurkan Kartu Papua Barat Sehat (PBS) sebagai bentuk jaminan kesehatan tambahan bagi masyarakat yang belum...

    More like this

    Pemprov Papua Barat Akan Luncurkan Kartu PBS, Lengkapi Jaminan di Luar BPJS

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat akan meluncurkan Kartu Papua Barat Sehat...

    162 Calon Jamaah Haji asal Manokwari Ikuti Manasik Haji

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari yang diwakili oleh Wakil Bupati Mugiyono membuka secara resmi bimbingan...

    Wagub Lakotani Soroti Ketidakjelasan Program MBG di Raker RPJMD Papua Barat

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, secara tegas menyoroti belum...