27.6 C
Manokwari
Senin, April 21, 2025
27.6 C
Manokwari
More

    Inginkan Perubahan, Warga Kilometer 2 Dukung Yo Join di Pilkada Bintuni

    Published on

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Masyarakat kompleks Kilometer 2 Kali 1, Kelurahan Bintuni Barat, Distrik Bintuni mendukung pasangan Yohanis Manibuy – Joko Lingara (Yo Join) di Pilkada 2024. Mereka menilai, Yo Join adalah pasangan yang layak memimpin Teluk Bintuni 5 tahun ke depan.

    Pernyataan ini disampaikan Sergius Kosamah, tokoh masyarakat setempat saat peresmian Posko Ajo – Anden KMD untuk pemenangan Yo Join, Minggu (29/9/2024).

    “Kami warga Bintuni pada umumnya dan lebih khusus kami warga penduduk yang mendiami Kilometer 2 dan sekitarnya menilai secara seksama, meneliti dan memahami. Sehingga memberi keputusan yang datang dari hati, bahwa yang pantas dan layak menjadi pemimpin di Tanah Sisar Matitti hanyalah Bapak Yohanis Manibuy dan Joko Lingara,” kata Sergius Kosama.

    Baca juga:  Baru 3 Parpol Daftarkan Bacaleg, KPU Bintuni Imbau tak Datang di Hari Terakhir

    Menurut Kosama, masyarakat sudah merasakan kondisi pemerintahan 10 tahun terakhir. Kata dia, Teluk Bintuni butuh perubahan di segala sektor.

    “Di sore ini kami menantikan seorang gembala domba yang tahu dan mengerti domba-dombanya dari raut mukanya, dari mimiknya. Maka gembala itu akan dan hendak mengantarkanya ke sumber air yang tenang, ke padang rerumputan yang hijau. Inilah pesan kami yang tersirat di dalam kiasan ini,” tukas Sergius.

    Untuk mewujudkan harapannya itu, Sergius dan Tim Yo Join di Kilometer 2, akan bergerak memenangkan Yohanis Manibuy – Joko Lingara.

    Baca juga:  Turun Meninjau, Bupati Manokwari Puas Progres Pembangunan RTP Borarsi

    Seperti diketahui, kompleks Kali Satu Kilometer 2, selama ini menjadi basis kemenangan paslon Piet – Matret (PMK), yang saat ini menjalankan pemerintahan di Kabupaten Teluk Bintuni. Namun kata Sergio, sistem pemerintahan yang dibangun selama dua periode ini, tidak memberikan ruang dan akses untuk masyarakat asli Papua maupun masyarakat Nusantara yang sudah lama mendiami bumi Sisar Matiti.

    “Sebagai saksi dan pelaku pemekaran ini, mau menyampaikan bahwa paling dinantikan masyarakat asli Papua yang mendiami Teluk ini maupun di luar 7 suku serta masyarakat Nusantara yang sudah lama menetap di tanah Sisar Matiti, adalah bisa dan dapat menikmati hidup yang layak seperti saudara-saudara di luar sana,” kata Sergio.

    Baca juga:  Drg. Alfons Manibui Ajak Warga Bintuni Menangkan Yo-Join

    Namun kata Sergio, harapan itu pupus meninggalkan segumpal kekesalan dan keputusasaan. Masyarakat tersenyum dalam kepedihan , menangis dalam menahan luka hati.

    ‘Untuk itu kami yang hadir saat ini, di Kilo 2 ini menilai bahwa paslon nomor urut 1, Yo Join yang bisa dan mampu menghapus air mata, mengobati luka batin dan menawarkan senyum kami di Tanah Sisar Matiti,” kata Sergio.(LP5/Red)

    Latest articles

    100 Ribu Visa Haji Reguler Sudah Terbit, Keberangkatan Dimulai 2 Mei

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com - Sebanyak 100.000 visa untuk jemaah haji reguler Indonesia sudah terbit. Pemerintah memastikan proses keberangkatan jemaah akan dimulai pada 2 Mei 2025. Kabar...

    More like this

    100 Ribu Visa Haji Reguler Sudah Terbit, Keberangkatan Dimulai 2 Mei

    JAKARTA, LinkPapua.com - Sebanyak 100.000 visa untuk jemaah haji reguler Indonesia sudah terbit. Pemerintah...

    Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025 Usai Kalahkan Arab Saudi 2-0

    TAIF, LinkPapua.com – Uzbekistan menorehkan sejarah luar biasa dengan menjuarai Piala Asia U-17 2025....

    Hari Kartini 2025, Ketua PPP Papua Barat Serukan Pemberdayaan Perempuan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Ketua DPW PPP Papua Barat, Yasman Yasir, menyerukan pentingnya pemberdayaan...