JAKARTA, LinkPapua.com – Indonesia resmi ditunjuk sebagai tuan rumah Mandiri ASEAN U-23 Championship 2025. Turnamen bergengsi antar negara Asia Tenggara kelompok usia di bawah 23 tahun ini akan digelar pada 15–31 Juli mendatang. Proses drawing pembagian grup akan dilaksanakan pada 30 Mei nanti.
Sebanyak 12 negara dipastikan ikut serta dan akan dibagi ke dalam tiga grup. Dua stadion utama dipilih sebagai venue, yakni Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, dan Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Pada edisi sebelumnya di tahun 2023 yang berlangsung di Thailand, Indonesia berhasil meraih posisi runner-up setelah tampil impresif sepanjang turnamen.
Sementara itu, PSSI juga tengah mengajukan diri sebagai tuan rumah Kualifikasi Piala Asia U-23 2026 yang akan digelar pada 1–9 September 2025. Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, disiapkan sebagai venue. AFC dijadwalkan mengumumkan keputusan tuan rumah pada akhir April 2025, dengan drawing grup dilakukan pada Juni mendatang.
Kualifikasi Piala Asia U-23 2026 akan terdiri atas sejumlah grup berisi empat hingga lima tim. Putaran finalnya akan digelar di Arab Saudi pada 7–25 Januari 2026.
Timnas U-23 Indonesia yang kini dilatih Gerald Vanenburg akan mempersiapkan diri secara maksimal untuk menghadapi dua ajang penting tersebut.
Tak hanya itu, tahun ini PSSI juga mengajukan bidding untuk menjadi tuan rumah ASEAN U-16 Girls Championship 2025 dan Kualifikasi Piala Asia U-17 Putri 2026. Kota Semarang, Kudus, dan Pati disiapkan untuk turnamen ASEAN U-16 Putri, sementara Kudus akan menjadi venue Kualifikasi U-17 Putri Asia. (*/red)