28.1 C
Manokwari
Jumat, April 18, 2025
28.1 C
Manokwari
More

    Ikaswara Manokwari Santuni Puluhan Anak Yatim

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Ikatan Keluarga Sunda Jawa Madura (Ikaswara) Manokwari menggelar santunan bagi puluhan anak yatim/piatu di Kabupaten Manokwari, Jumat (26/8/2022).

    Ketua Ikaswara Manokwari, Suyanto, menjelaskan Muharam 1444 hijriah menjadi bulan yang baik untuk saling berbagi, terutama bagi anak yatim/piatu.

    Baca juga:  Dibuka Sekda Manokwari, Kelurahan Padarni Gelar Berbagai Lomba Agustusan

    “Santunan bagi anak yatim merupakan wujud kepedulian Ikaswara karena sudah seharusnya kita saling membantu untuk meringankan beban para anak yatim. Apalagi ini momentum bulan Muharam yang memang sangat baik,” jelasnya.

    Baca juga:  HUT Korps Polairud, Kapolda Papua Barat: Tingkatkan Profesionalitas, Jadi Kebanggaan Masyarakat

    Santunan diberikan pada 37 anak yatim/piatu. Suyanto berharap dengan santunan ini, semua pihak juga memiliki kepedulian pada anak yatim.

    “Santunan yang diberikan merupakan hasil sumbangan dari anggota Ikaswara. Semoga santunan yang diberikan ini dapat bermanfaat dan digunakan sebagaimana mestinya. Kita sebagai orang tua harus dapat memberikan perlindungan bagi anak yatim/piatu karena bagaimana pun ini merupakan tanggung jawab bersama,” tutupnya. (LP3/Red)

    Latest articles

    Dilantik di Hari Paskah, Gubernur Papua Pegunungan: Ini Kehormatan Tak Terbayangkan

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com – Momen pelantikan Gubernur Papua Pegunungan, John Tabo, di Istana Negara, Kamis (17/4/2025), menjadi lebih bermakna karena bertepatan dengan Hari Raya Paskah....

    More like this

    Rapat TAPD Bubar, DPR Papua Barat Soroti Program Makan Bergizi Gratis

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Rapat pembahasan efisiensi anggaran antara Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Papua...

    Eduard Ivakdalam Latih Manokwari United Bersaing di Liga 4 Nasional

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Manokwari United mendapat suntikan semangat baru jelang putaran nasional Liga 4...

    Manokwari United Siap Berlaga di Liga 4 Nasional, Berangkat ke Banyuwangi 19 April

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Manokwari United yang mewakili Papua Barat siap berlaga pada putaran nasional...