24.6 C
Manokwari
Selasa, April 1, 2025
24.6 C
Manokwari
More

    HUT ke-74, IDI Papua Barat Gelar Talkshow dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

    Published on

    MANOKWARI,Linkpapua.com – Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Papua Barat menggelar talkshow dan pemeriksaan kesehatan gratis dalam rangkaian HUT ke-74 IDI. Kegiatan digelar di lobi utama Manokwari City Mall (MCM) Minggu (3/11/2024).

    Ketua IDI Papua Barat Adhe Ismawan mengatakan, dalam talkshow dan pemeriksaan kesehatan, IDI menggandeng sejumlah pihak. Di antaranya Klinik Papua Medika, Manokwari Eye Center (klinik utama mata), Anies Dental Care dan PT Medika Sejahtera.

    “Kegiatan ini sangat dinantikan masyarakat Manokwari. Karena diadakan pemeriksaan kesehatan dan mendatangkan dokter yang ahli,” jelasnya.

    Baca juga:  Pemprov Papua Barat Gelar Kerja Bakti Sambut HUT Kemerdekaan RI, 47 OPD Bersihkan Jalan Esau Sesa

    Pada dokter ahli yang dilibatkan antara lain dr Fransiska dokter spesialis penyakit dalam, dr Asma dokter spesialis pendengaran, hidung dan penglihatan dan dr Anies, dokter spesialis gigi dan mulut serta dr Anugrah, spesialis mata.

    “Keempat dokter spesialis ini bukan hanya memberikan edukasi pengetahuan tetapi mereka juga akan melaksanakan pelayanan pemeriksaan gratis,” ujarnya.

    Selanjutnya dr Ismawan menjelaskan bahwa IDI Papua Barat memiliki cabang di 5 kabupaten. Yaitu, Kaimana, Fakfak, Teluk Wondama, teluk Bintuni dan Manokwari.

    IDI cabang maupun IDI wilayah berada dan bergerak dalam melayani masyarakat Papua Barat.

    Baca juga:  Siap-siap, Satgas COVID-19 Papua Barat Bakal Gelar Vaksinasi bagi Pelajar dan Mahasiswa di Manokwari, Catat Tanggalnya!

    “IDI dengan seluruh anggotanya seluruh dokter yang ada di Papua Barat baik dokter spesialis maupun dokter umum berkomitmen untuk berada di tengah-tengah masyarakat meningkatkan kesehatan masyarakat baik dasar maupun tingkat lanjutan,” tuturnya.

    Ismawan melaporkan bahwa kegiatan talkshow dilakukan di Universitas Papua pada bulan Oktober dan menghadirkan dr Amira, spesialis dokter kandungan dan diadakan pemeriksaan USG secara gratis.

    Sementara itu, Kabid Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Provinsi Papua Barat Fenny Paisei mengimbau agar kesempatan yang baik ini dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh masyarakat. Sebab di kegiatan tak hanya dilakukan pemeriksaan kesehatan gratis, tapi juga edukasi.

    Baca juga:  Sinergi TNI Bersama Rakyat, Koramil 1806-02/Babo Bantu Pembangunan Rumah Warga

    Fenny menyampaikan bahwa IDI dibentuk pada tanggal 24 Oktober 1950.74 tahun IDI telah banyak melakukan kontribusi dalam meningkatkan kesehatan masyarakat Papua Barat.

    Selain itu IDI berkomitmen meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan dan menjaga martabat profesi dokter.

    “IDI melakukan kegiatan-kegiatan yang membuktikan bahwa IDI berperan penting dalam pelayanan kesehatan di Papua Barat. IDI mendukung program pemerintah dan membantu masyarakat yang ada di wilayah kerja masing-masing,” imbuhnya. (LP14/red)

    Latest articles

    Mugiyono jadi Khotib Salat Idul Fitri 1446 H di lapangan Kodim...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menjadi khotib pada Salat Idul Fitri 1446 H atau Senin 31/3/2025) di lapangan Kodim 1801/Manokwari. Dalam momentum tersebut dengan...

    More like this

    Mugiyono jadi Khotib Salat Idul Fitri 1446 H di lapangan Kodim 1801/ Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menjadi khotib pada Salat Idul Fitri 1446 H...

    Pawai Takbir Lebaran Idulfitri, Bupati Bintuni Ajak Warga Pererat Silaturahmi

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, mengajak masyarakat untuk mempererat silaturahmi...

    Mugiyono Open House Perdana sebagai Wakil Bupati Manokwari Senin 31 Maret

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono pada momentum Idul Fitri 1446 H tahun 2025...