MANOKWARI, Linkpapua.com– Dalam beberapa hari terakhir hujan deras di Manokwari menyebabkan banjir disejumlah titik di Manokwari.
“Hujan yang menyebabkan banjir itu akan kita akan coba tangani. Khususnya pada pemukiman diwilayah-wilayah yang ada di dataran rendah,”ujar Hermus Selasa (19/3/2024).
Dikatakannya, terdapat 2 titik yang selama ini menjadi lokasi langganan banjir, yaitu kompleks Tanimbar Wosi dan kompleks Maduraja yang berada di bantaran sungai.

“2 titik itu dulu yang menjadi fokus penanganan kita dengan meningkatkan kapasitas talutnya karena lokasinya didekat sungai,”jelasnya.

Sedangkan sejumlah daerah lainnya yang tergenang air khususnya pada jalan-jalan protokol, disebabkan karena drainase yang ada. Pasalnya perlu ada peningkatan volume drainase agar mampu menampung air hujan.

“Kapasitas drainase kita kecil sehingga perlu ditingkatkan. Apalagi kalau ditambah dengan banyak sampah lagi didalam drainase sehingga saat hujan dengan intensitas tinggi maka tidak mampu menampung aliran air didalamnya,”tutupnya.(LP3/Red)






