26.2 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
26.2 C
Manokwari
More

    HPSN di Manokwari: Mengelola Sampah Harus Dimulai dari Rumah Tangga

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Asisten II Pemprov Papua Barat Melkias Werinussa menilai, Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) hendaknya menjadi evaluasi bersama dalam pengelolaan sampah.

    Menurut dia, pengelolaan sampah merupakan tanggung jawab bersama.

    “Kita harus komitmen mengelola sampah dengan baik. Sampah tidak bisa dihilangkan namun harus dikelola dengan baik sehingga tidak berserakan di mana-mana,” ujar Melkias pada puncak perayaan HPSN di Lapangan Borasi, Manokwari, Jumat (24/2/2023).

    Baca juga:  Seleksi Terbuka 19 Jabatan Eselon II Pemprov Papua Barat Resmi Dibuka

    Menurut dia, HPSN baru pertama kali dilakukan di Papua Barat. Namun hendaknya menjadi bahan evaluasi bersama. Pemerintah dan masyarakat harus bergandengan dalam mengelola sampah.

    Baca juga:  KKB Kembali Beraksi, Polres Manokwari Tingkatkan Pengawasan

    “Sampah dalam bentuk plastik penguraiannya membutuhkan cukup waktu. Hal ini menjadi tanggung jawab kita semua. Sampah plastik sangat berbahaya bagi manusia. Karena jika dimakan sama ikan dan imbasnya kepada yang makan ikan,” paparnya.

    Baca juga:  Tersisa Hitungan Hari, Belum Ada Persiapan HUT Provinsi Papua Barat

    Karena itulah sampah harus dikelola dengan baik. Agar tak memberi imbas negatif pada kehidupan alam dan manusia.

    Melkias mengatakan, pengelolaan sampah harus dimulai dari kelompok terkecil yakni rumah tangga. Lalu pada lingkungan yang lebih luas hingga pengelolaannya melibatkan semua orang. (LP9/Red)

    Latest articles

    Brimob bersama Sejumlah Instansi Gelar Operasi Gabungan Pencarian Tommy Marbun

    0
    JAKARTA , Linkpapua.com-Korps Brimob Polri menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat “Alpha Bravo Moskona 2025” pada Jumat pagi (18/4/2025) bertempat di Lapangan Tokubetsu...

    More like this

    Brimob bersama Sejumlah Instansi Gelar Operasi Gabungan Pencarian Tommy Marbun

    JAKARTA , Linkpapua.com-Korps Brimob Polri menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat “Alpha Bravo...

    Pembalap Papua Barat Fadhil Musyavi Curi Perhatian di Mandalika Racing Series 2025

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Muhammad Fadhil Musyavi, pembalap muda asal Papua Barat, sukses mencuri perhatian...

    Polda Papua Barat dan Papua Barat Daya Terjunkan Ribuan Personel Amankan Ibadah Jumat Agung Perayaan Paskah

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Sebanyak 1.204 Personil Polri di Polres jajaran Polda Papua Barat dan Polda...