25.2 C
Manokwari
Minggu, April 27, 2025
25.2 C
Manokwari
More

    HGN Ke-78, Pemkab Manokwari Gelar Lomba untuk Apresiasi Guru PAUD

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Momentum Hari Guru Nasional (HGN) ke-78, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manokwari melalui Bunda PAUD Manokwari menggelar sejumlah lomba yang diikuti para guru PAUD se-Manokwari. Lomba digelar di Manokwari City Mall, Selasa (28/11/2023).

    Lomba yang digelar meliputi lomba wayase, lomba yospan, dan fashion show. Lomba digelar sebagai bentuk apresiasi kepada guru PAUD yang telah mengabdikan diri dalam mendidik anak-anak usia dini.

    Baca juga:  Operasi Pencarian Iptu Tomi, Wabup Bintuni Pastikan Dukungan Medis di Yakora

    Bunda PAUD Manokwari, Febelina Indou, mengatakan lomba ini juga bertujuan untuk menggali potensi dari guru PAUD.

    “Lomba ini digelar sebagai bentuk perhatian dan apresiasi kepada guru. Guru harus mampu meningkatkan generasi bangsa yang berkualitas dan menggali potensi guru,” ujarnya.

    Baca juga:  Kejati Papua Barat Usut Dugaan Korupsi Proyek Jalan Rp150 M di Wondama-Kaimana

    Bupati Manokwari, Hermus Indou, mengapresiasi peran guru PAUD dalam mengembangkan SDM di Manokwari.

    “Guru di Manokwari sudah mengabdikan diri bagi perkembangan SDM Manokwari. Kegiatan seperti ini bermanfaat sebagai apresiasi karena peran guru tidak terlepas dari sejarah yang sudah dibuat. Guru harus dihormati sehingga perlu diapresiasi,” katanya.

    Baca juga:  DPRD Manokwari Setujui Ranperda Pertanggungjawaban APBD 2022

    Hermus juga mengajak guru PAUD untuk meningkatkan kompetensinya agar dapat mengikuti perkembangan dunia. Sebagai bentuk apresiasi terhadap peran guru, Pemkab Manokwari akan menghadirkan kebijakan untuk memberikan apresiasi bagi warga Manokwari yang berkontribusi bagi daerah. (LP3/Red)

     

    Latest articles

    Kardinal Ignatius Suharyo Wakili Indonesia Ikuti Konklaf Pemilihan Paus di Vatikan

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com – Uskup Keuskupan Agung Jakarta, Kardinal Ignatius Suharyo, akan mewakili Indonesia dalam Konklaf atau pemilihan Paus baru di Vatikan. Dia dijadwalkan bertolak...

    More like this

    Kardinal Ignatius Suharyo Wakili Indonesia Ikuti Konklaf Pemilihan Paus di Vatikan

    JAKARTA, LinkPapua.com – Uskup Keuskupan Agung Jakarta, Kardinal Ignatius Suharyo, akan mewakili Indonesia dalam...

    Tim Gabungan Masuki Zona Merah KKB Cari Iptu Tomi, Sisir Sungai-Tembus Hutan dan Rawa

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Tim gabungan menyisir Zona Merah yang rawan Kelompok Kriminal Bersenjata...

    Wagub Papua Barat soal Ubah Nama Bandara Rendani: Harus Disepakati Semua Pihak

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menyebut perubahan nama Bandara...