27 C
Manokwari
Senin, Januari 20, 2025
27 C
Manokwari
More

    Hermus: Usia Matang, SD Santa Sisilia Sudah Lahirkan Banyak Alumni Hebat

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com -Bupati Manokwari Hermus Indou mengatakan, SD Santa Sisilia saat ini telah memasuki usia matang. Sekolah ini telah banyak berkontribusi di dunia pendidikan dengan melahirkan jebolan berkualitas.

    “SD Santa Sisilia sudah memasuki usia yang matang. Dengan momentum perayaan ulang tahun ini menjadi wadah silaturahmi kita. Ini juga jadi momentum kita berdiskusi dan mencari solusi untuk permasalahan yang ada di sekolah,” ujar Hermus saat memberi sambutan pada HUT ke-72 SD Santa Sisilia, Senin (20/2/2023).

    Baca juga:  Manokwari Water Sport, Hermus: Masyarakat Tak Perlu Jauh-jauh Berwisata ke Bali

    Menurutnya, di usia yang telah menuju 72 tahun, SD Santa Sisilia menunjukkan perannya dengan mencetak alumni-alumni hebat.nKarena itu, apa yang menjadi kebutuhan sekolah ini bisa diinventarisir dinas untuk nantinya dapat diusulkan.

    “Memang sekolah-sekolah yayasan Katolik kita tahu bersama termasuk sekolah-sekolah unggulan di seluruh Indonesia karena menghasilkan SDM yang baik. Maka penting untuk senantiasa memberi perhatian padanya,” ungkap Hermus.

    Baca juga:  Inspiratif! LPPM Unipa ‘Sulap’ Minyak Goreng Bekas Jadi Solar

    Hermus juga mengakui SD Santa Sisilia telah membantu pemda dalam mewujudkan kualitas pendidikan yang baik di Manokwari. Pada kesempatan itu, selain merayakan HUT SD Santa Sisilia, Hermus juga meresmikan gedung baru di sekolah tersebut.

    Kepala SD YPPK Santa Sisilia Petronella Ell mengatakan sekolah tersebut sudah ada sejak tahun 1951 dan telah menghasilkan banyak alumni yang tersebar di berbagai bidang pekerjaan.

    Baca juga:  Malam Pertama Penerapan PPKM Darurat, tak Banyak Aktivitas di Kota Manokwari

    “Sekolah ini dulu bernama SD Padma. Sejak sekolah ini ada telah bekerja sama dengan pemda dan berkontribusi dalam pendidikan di tanah Papua. Semoga dengan bertambahnya usia ini maka sekolah bisa semakin baik termasuk SDM guru pengajar. Sebagai sekolah yang diminati tentunya kita akan terus meningkatkan kualitas di sekolah kita,” ungkapnya.

    Ia juga berharap pemda dapat membantu sejumlah fasilitas penunjang. (LP3/Red)

    Latest articles

    Kemenkum Papua Barat Teken Komitmen Zona Integritas Menuju WBK-WBBM

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kanwil Kemenkum Papua Barat menandatangani komitmen bersama pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih & Melayani (WBBM)...

    More like this

    Dipercayakan jadi Pimpinan DPRK dari Golkar, Suriyati : Ini Buah Kesabaran

    MANOKWARI, Linkpapua.com- DPRK Manokwari menggelar Rapat Paripurna tentang pembukaan tahun sidang 2025, penetapan program...

    Suriyati Resmi Diumumkan sebagai Calon Pimpinan DPRK Manokwari periode 2024-2029 dari Golkar

    MANOKWARI, Linkpapua.com- DPRK Manokwari menggelar Rapat Paripurna tentang pembukaan tahun sidang 2025, penerapan program...

    SMP N 3 Manokwari Sambut baik Program Makan Siang Bergizi

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Program makanan bergizi gratis dari pemerintah pusat disambut baik oleh pihak sekolah. Salah...