28.3 C
Manokwari
Minggu, Januari 19, 2025
28.3 C
Manokwari
More

    Hermus Perkenalkan Mugiyono Sebagai Calon Wakilnya di Pilkada Manokwari  

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com– Hermus Indou semakin terbuka menyampaikan calon pendampingnya di pilkada serentak 27 November. Sebagai Bupati incumbent, Hermus Indou pada peletakan batu pertama pembangunan Sekretariat Kerukunan Sragen Asri (KSA) Manokwari kembali menyampaikan Mugiyono sebagai calon Wakil Bupati Manokwari.

    Baca juga:  Bupati Manokwari Instruksikan OPD Segera Bayar Gaji lewat Bank Papua

    “Kami akan mendeklarasikan Bapak Mugiyono mendampingi saya sebagai calon wakil bupati Manokwari. Saya minta doa restu dan dukungannya dalam melanjutkan pemerintahan,”ujar Hermus Sabtu (3/8/2024).

    Disampaikannya, Mugiyono yang juga merupakan anggota DPR Papua Barat merupakan representase suku-suku Nusantara dan juga umat Islam di Manokwari.

    Baca juga:  Dies Natalis 65 Tahun STT Erikson Tritt Manokwari, Hermus Bicara Pendidikan Berkualitas

    “Kita jangan terpecah-pecah. Mari bersama-sama melanjutkan pembangunan yang ada di Manokwari. Jika tidak ada perubahan maka kami yakin melawan kotak kosong dan meraih dukungan lebih dari 50 persen. Karena jika tidak, 5 tahun kedepan akan dipimpin pejabat Bupati,”tambahnya.

    Baca juga:  Polres Teluk Bintuni Segera Rampungkan Berkas Kasus Illegal Logging Oknum PNS

    Dalam beberapa waktu terakhir, pasangan yang dikenal HERO tersebut sudah mendapatkan dukungan resmi dari sejumlah partai politik, diantaranya PKS, Partai Demokrat, PDI-Perjuangan dan PSI.(LP3/Red)

    Latest articles

    Asah Skill Komunikasi, GBI Manokwari Gelar Pelatihan Public Speaking

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com -Departemen Pemuda dan Anak (DPA) GBI menggelar pelatihan public speaking for youth yang diperuntukkan bagi generasi muda di Manokwari. Kegiatan digelar di aula...

    More like this

    Asah Skill Komunikasi, GBI Manokwari Gelar Pelatihan Public Speaking

    MANOKWARI,Linkpapua.com -Departemen Pemuda dan Anak (DPA) GBI menggelar pelatihan public speaking for youth yang...

    Hermus Indou:Perda Manokwari Kota Injil akan Direvisi Tahun ini

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou mengatakan pihaknya bersama DPRK Manokwari akan merevisi Peraturan...

    Bertemu Menteri HAM Natalius Pigai, PFM Minta Hak-hak Masyarakat Tanah Papua jadi Perhatian

    JAKARTA, Linkpapua.com - Anggota DPD RI asal Papua Barat Daya, Mananwir Paul Finsen Mayor...