26.5 C
Manokwari
Minggu, April 20, 2025
26.5 C
Manokwari
More

    Hari Lalu Lintas Bhayangkara Ke-67, Kapolda Papua Barat Puji Kinerja Jajaran

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Papua Barat menggelar syukuran Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-67, Kamis (22/9/2022). Peringatan tahun ini mengusung tema Polantas yang Presisi Pulih dan Bangkit Bersama Menuju Indonesia Maju.

    Kapolda Papua Barat, Irjen Pol. Daniel Tahi Monang Silitonga, mengaku bangga dengan capaian jajaran lalu lintas di Papua Barat. “Saya bangga dengan kinerja jajaran lalu lintas sehingga dampaknya angka kecelakaan bisa menurun. Kepatuhan terhadap aturan lalu lintas sangat penting. Ke depan kemajuan yang terjadi sangat cepat termasuk lalu lintas. Kita di Papua Barat juga harus mempersiapkan itu. Ini sudah dilakukan dengan berbagai inovasi,” beber Daniel.

    Baca juga:  Bakal Calon Anggota DPD RI Minimal Bawa 1.000 Dukungan, Ketua KPU PB: 999 Tidak Bisa

    Sementara, Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Papua Barat, Kombes Pol. Raydian Kokrosono, menyampaikan kepada seluruh jajaran, baik di Direktorat maupun Satlantas berupaya maksimal dalam memberikan pelayanan masyarakat.

    Baca juga:  Instruksi Tornagogo untuk 3 Kapolres Baru: Kita Sedang Hadapi Omicron

    “Anggota jajaran lantas terus dilengkapi. Ini sebagai upaya memberikan pelayanan yang maksimal. Ada lima pilar yang bertanggung jawab dalam pelayanan lalu lintas sesuai dengan tupoksinya masing-masing,” kata Raydian.

    Raydian mengatakan, dalam perayaan Hari Lalu Lintas ini dari jajaran Ditlantas Polda Papua Barat telah melaksanakan berbagai kegiatan, yaitu anjangsana ke purnawirawan hingga pemberian bantuan sosial kepada masyarakat terdampak kenaikan harga BBM yang berjumlah 1.057 paket.

    Baca juga:  Berkas Pendaftaran Ferry Auparay Dinyatakan Lengkap

    “Selain itu, dalam upaya penegakan hukum di lalu lintas telah dikembangkan ETLE yang mendapat respons baik dari masyarakat,” ucapnya.

    Dalam syukuran ini sejumlah anggota kepolisian dari jajaran lalu lintas mendapat penghargaan dari Kapolda Papua Barat.

    Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Papua Barat, Bustam, sebagai mitra kepolisian juga menerima penghargaan. (LP3/Red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Gubernur Papua Barat Tegaskan Moratorium Mutasi ASN Masih Berlaku

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, menegaskan moratorium permohonan pindah atau mutasi...

    Mugiyono Lepas Manokwari United menuju Liga 4 Seri Nasional

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono melepas Tim sepak bola Manokwari United yang akan...