25.7 C
Manokwari
Senin, April 21, 2025
25.7 C
Manokwari
More

    Hari Kartini 2025, Ketua PPP Papua Barat Serukan Pemberdayaan Perempuan

    Published on

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Ketua DPW PPP Papua Barat, Yasman Yasir, menyerukan pentingnya pemberdayaan perempuan dalam momen peringatan Hari Kartini 2025.

    Dia menegaskan, semangat perjuangan RA Kartini yang diperingati tiap 21 April harus terus dihidupkan, khususnya dalam konteks pembangunan daerah dan penguatan peran perempuan di Papua Barat.

    Baca juga:  Polda Papua Barat Mutasi Besar-besaran, 295 Personel Bergeser

    Menurutnya, semangat Kartini adalah semangat membebaskan, mencerdaskan, dan memberdayakan. Kata dia, hal itu harus menjadi ruh dalam upaya membangun Papua Barat.

    Mengutip kalimat legendaris Kartini, “Habis Gelap Terbitlah Terang”, Yasman menyebut karya-karya Kartini sebagai simbol kegelisahan dan harapan akan perubahan sosial, terutama dalam hal pendidikan dan emansipasi perempuan.

    Baca juga:  Muscab PPP Bintuni Dikebut Sehari, Wabup Matret: Pilih yang Amanah

    “Melalui tulisannya, Kartini menyalakan lentera kesadaran bagi kaum perempuan, membuka jalan menuju kemerdekaan berpikir dan bermartabat,” ujar Yasman, Minggu (20/4/2025).

    Yasman yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua II DPRK Teluk Bintuni, mengajak seluruh elemen masyarakat, terutama perempuan Papua Barat, untuk terus bangkit dan mengambil peran strategis dalam pembangunan.

    Baca juga:  BKN: Penetapan NIP CPNS Paling Lambat 10 Mei, PPPK 10 September 2025

    “Di Hari Kartini tahun 2025 ini, mari kita bangkitkan semangat para Kartini masa kini, perempuan-perempuan hebat yang turut membangun negeri ini, dari pelosok Republik Indonesia, dari tanah Papua Barat, hingga ke Teluk Bintuni,” ucapnya. (LP5/red)

    Latest articles

    Lewat Program Rujuk Balik, Pasien Diabetes di Manokwari Jalani Pengobatan Tanpa...

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Program Rujuk Balik (PRB) dari BPJS Kesehatan terbukti membantu pasien di Manokwari, Papua Barat, menjalani pengobatan berkelanjutan tanpa perlu memikirkan biaya. Salah...

    More like this

    Lewat Program Rujuk Balik, Pasien Diabetes di Manokwari Jalani Pengobatan Tanpa Khawatir Biaya

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Program Rujuk Balik (PRB) dari BPJS Kesehatan terbukti membantu pasien di...

    Indonesia Tuan Rumah Mandiri ASEAN U-23 Championship 2025, Drawing 30 Mei

    JAKARTA, LinkPapua.com – Indonesia resmi ditunjuk sebagai tuan rumah Mandiri ASEAN U-23 Championship 2025....

    Wabup Joko Lingara Siap Realisasikan Kantor PCNU di Teluk Bintuni

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, berkomitmen merealisasikan pembangunan...