26.5 C
Manokwari
Minggu, April 20, 2025
26.5 C
Manokwari
More

    Gugatan Berbudi Ditolak MK, HERO Resmi Pemenang Pilkada Manokwari

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Mahkamah Konstitusi (MK) telah mengeluarkan keputusan dengan menolak gugatan dari Pemohon yaitu pasangan Bernat.S. Boneftar-Edi Waluyo (BERBUDI) terhadap KPU Manokwari sebagai termohon dalam sidang sengketa pilkada.

    Dalam amar putusannya, MK menilai permohonan yang diajukan pihak BERBUDI kabur atau tidak jelas sehingga tidak dapat dipertimbangkan lebih lanjut.
    Dengan putusan ini, kemenangan pasangan nomor urut 2 Hermus Indou- Mugiyono (HERO)tetap sah dan tidak tergoyahkan. Hal ini sekaligus mengakhiri polemik hukum yang sempat menyelimuti hasil Pilkada Manokwari.

    Baca juga:  Tutup MTQ X, Bupati Hermus Target Kafilah Manokwari Juara di Tingkat Provinsi  

    Ketua Koalisi Pemenangan HERO Haryono.K. May menyebutkan keputusan MK ini menjadi momentum bersejarah karena bertepatan dengan hari Pekabaran Injil (PI) di tanah Papua.

    “Keputusan Dismisal dari MK ini merupakan momentum bersejarah karena bertepatan dengan hari Pekabaran Injil (PI) di tanah Papua. Ini juga merupakan kemenangan bagi seluruh rakyat Manokwari,”ungkap May Rabu (5/2/2025).

    Baca juga:  Tahun Baru, Hermus Indou ajak ASN Tingkatkan Pelayanan ke Masyarakat

    Politisi Golkar tersebut menghimbau agar seluruh pendukung dan simpatisan HERO untuk tetap menahan diri dan tetap menjaga kantibmas hingga waktu pelantikan nantinya.

    “Dengan kemenangan ini kita akan kawal pemerintahan HERO 5 tahun kedepan dalam mewujudkan visi dan misi kampanye ke masyarakat. Apa yang sudah terjadi ini berkat kontribusi semua pihak sesuai dengan motto Manokwari Untuk Semua, Semua Untuk Manokwari”,tambahnya.

    Baca juga:  Pemkab Manokwari Gelar Musrenbang RKPD, sejumlah Bidang jadi Sasaran Utama tahun 2025

    May juga berharap agar adanya sinergi pemerintah kabupaten dan pemerintah provinsi Papua Barat untuk mewujudkan Manokwari lebih baik sebagai ibu kota provinsi.

    “Mari kita bergandeng tangan seluruh masyarakat Manokwari dalam mengawal pemerintahan ini,”tutupnya.(LP3/Red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Mugiyono Hadiri Halal Bi Halal dan Lantik DKM Baitul Rahman Periode 2025-2030

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari H. Mugiyono menghadiri perayaan Halal Bi Halal di masjid...

    Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Fakfak, Mugiyono: Harus semakin Solid

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Halal Bi Halal yang digelar oleh Keluarga...