28.3 C
Manokwari
Selasa, April 29, 2025
28.3 C
Manokwari
More

    Golkar Siap Memenangkan HERO di Pilkada Manokwari

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Antusiasme masyarakat dalam menyambut Pilkada sudah mulai terlihat. Kedatangan Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati, Hermus Indou – Mugiyono (HERO) menjadi bukti dukungan luar biasa dari masyarakat terhadap pasangan calon ini.

    Ketua DPD Partai Golkar Manokwari, Haryono M. K. May mengatakan bahwa penyambutan tersebut merupakan bentuk dukungan kepada pasangan tersebut.

    Baca juga:  Usai Pemeriksaan Kesehatan, Manibuy Sebut Peningkatan Pelayanan Kesehatan jadi Perhatian Penting

    “Kami percaya bahwa paslon HERO adalah sosok yang tepat untuk memimpin Manokwari ke arah yang lebih baik. HERO memiliki rekam jejak yang jelas dalam hal kepemimpinan dan kami siap mendukung penuh dan memenangkan HERO dalam Pilkada yang akan datang,” ujar Hariyono Jumat (16/8/2024).

    Baca juga:  Waterpauw Ingin Boyong Damri Peninggalan PON Papua ke Papua Barat

    Disampaikannya, Golkar yang merupakan salah satu partai pengusung utama pasangan tersebut siap memenangkan pasangan HERO. Terlebih sosok calon bupati dan calon wakil bupati itu memiliki elektabilitas yang tinggi dimasyarakat.

    “Saya mengajak seluruh kader Golkar, simpatisan, dan masyarakat Manokwari untuk bersatu padu mendukung paslon HERO. Kita harus bekerja keras memastikan kemenangan mereka di Pilkada mendatang, demi masa depan Manokwari yang lebih cerah,” ungkap dia yang juga merupakan Ketua Badan Koalisi Pemenangan HERO.(LP3/Red)

    Latest articles

    Pascakonflik Pemilukada Maybrat dan Upaya Rekonsiliasi

    0
    Oleh: Sefnat Mamao, Mantan Ketua Komisi A DPRK Maybrat Periode 2019-2024 REKONSILIASI adalah upaya membangun masa depan dalam kesatuan yang lebih baik di Kabupaten Maybrat, Provinsi...

    More like this

    IPPN Raja Ampat Gelar Kerja Bakti Bersihkan TPU Waisai Kota

    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Ikatan Pengusaha Papua Nusantara (IPPN) Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat...

    Halalbihalal Korpri Raja Ampat, Bupati Ajak Tingkatkan Pelayanan ke Masyarakat

    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Bupati Raja Ampat, Orideko Iriano Burdam, mengajak seluruh Aparatur Sipil...

    Kejari Manokwari Usut Penyimpangan KUR Bank Papua, Indikasi Kerugian Miliaran

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kejaksaan Negeri (Kejari) Manokwari, Papua Barat, tengah mengusut dugaan penyimpangan penyaluran...