27.4 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
27.4 C
Manokwari
More

    Golkar Papua Barat Patuh Dukung Prabowo Subianto Capres di Pemilu 2024

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Sekretaris DPD Partai Golkar Papua Barat, Suriyati, mengungkapkan DPD Golkar Papua Barat patuh dengan langkah DPP Golkar mendukung Prabowo Subianto sebagai calon presiden (capres) pada Pemilu 2024 mendatang.

    “Golkar Papua Barat patuh dengan keputusan DPP. Kami siap mengamankan dan melaksanakan putusan DPP mendukung Pak Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024,” ujar Suriyati, Rabu (16/8/2023) malam.

    Baca juga:  Polda Papua Barat akan bentuk tim tindak penambangan emas ilegal

    Suriyati menjelaskan Golkar pada Juni 2023 telah melaksanakan rapat kerja nasional (rakernas) yang salah satu keputusannya adalah memberikan mandat kepada Ketua Umum DPP Golkar untuk menentukan capres dan cawapres.

    Ia berharap nantinya Ketua Umum DPP Golkar, Airlangga Hartarto, yang akan dipilih menjadi cawapres mendampingi Prabowo Subianto.

    Baca juga:  Pertamina Pastikan Stok BBM di Papua dan Maluku Aman di Bulan Suci Ramadhan

    “Seperti yang disampaikan Waketum, Ahmad Doli Kurnia, Golkar Papua Barat juga berharap koalisi pendukung Pak Prabowo akan memutuskan Pak Airlangga sebagai cawapres,” katanya.

    Selain memenangkan Pilpres 2024, Ketua Ormas Al Hidayah Papua Barat ini juga bertekad memenangkan Golkar pada Pileg yang dilaksanakan serentak nanti.

    Baca juga:  Yanni Digadang Masuk Kabinet Prabowo-Gibran, PFM: Sangat Layak

    “DPR RI dapil kami target bisa mengambil dua kursi. Untuk DPR Papua Barat tujuh kursi. Kami yakin akan mempertahankan kursi Ketua DPR Papua Barat,” ucap Ketua Fraksi Golkar DPRK Manokwari ini. (LP3/Red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Mugiyono Hadiri Halal Bi Halal dan Lantik DKM Baitul Rahman Periode 2025-2030

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari H. Mugiyono menghadiri perayaan Halal Bi Halal di masjid...

    Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Fakfak, Mugiyono: Harus semakin Solid

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Halal Bi Halal yang digelar oleh Keluarga...