26 C
Manokwari
Selasa, Desember 10, 2024
26 C
Manokwari
More

    Erni Sosang Prihatin, Banyak Anak Masih Hirup Lem Aibon di Manokwari

    Published on

    MANOKWARI – Anggota DPRD Manokwari, Erni Sosang sangat prihatin dengan penyalahgunaan lem Aibon di kalangan anak-anak. Minimnya pengawasan ditenggarai merebaknya penjualan lem aibon ditengah masyarakat.

    Padahal Peraturan Daerah (Perda) yang mengatur pencegahan dan penanggulangan Penyalahgunaan Narkotika, Psikotropika dan Zat Adiktif lainnya (NAPZA), sudah ada sejak 2018.

    “Aak-anak ini justru harus disiapkan jasmani dan rohaninya. Bagaimana kalau mereka masih kecil sudah terpapar dengan obat-obat terlarang. Perlu ada aturan yang mengatur penjualan lem Fox secara ketat,” ujarnya Jumat (25/9/2020) di Manokwari.

    Baca juga:  Tiga Draf Ranperda Inisiatif DPRD Manokwari Dibahas Bersama Eksekutif

    Erni mengaku temuan di lapangan, ada orang dewasa menjadi perantara untuk membeli lem, yang kemudian dijual kembali kepada anak-anak. Untuk itu, sudah waktunya Manokwari memiliki rumah sakit atau balai ketergantungan obat.

    Baca juga:  Papua Barat Terbaik Toleransi Beragama, Edi Budoyo: Ini Patut Diapresiasi

    “Butuh tempat rehabilitasi bagi mereka yang ketergantungan terhadap lem aibon. Termasuk yang menggunakan narkoba, mau direhabilitasi di mana,” bebernya.

    “Kita ingin perhatikan pendidikan, tetapi jika kondisi anak-anak sudah seperti itu jadi sulit juga. Pengaruhnya juga pada perilaku sehari-hari,” ungkap Erni lagi.

    Baca juga:  Dies Natalis 65 Tahun STT Erikson Tritt Manokwari, Hermus Bicara Pendidikan Berkualitas

    Faktor keluarga dan lingkungan memiliki peran penting untuk mencegah agar anak tidak terjerumus dalam penyalahgunaan lem aibon. Sebagian besar karena minimnya perhatian dari keluarga.

    Untuk itu dibutuhkan program bimbingan jasmani dan rohani secara berlanjut bagi anak-anak yang menyalahgunakan obat terlarang tersebut.(LPB3/red)

    Latest articles

    Ali Baham Akui Disiplin ASN di Papua Barat Masih Rendah

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com - Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Papua Barat bekerja sama dengan ESQ Leadership Center menggelar bimbingan teknis bagi ASN. Bimtek digelar di...

    More like this

    Ratusan Pelajar Semarakan Lomba Renang yang Digelar Kodam XVIII/Kasuari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dalam menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kodam XVIII/Kasuari yang ke 8, digelar...

    Rektor UNCRI Lepas Tim Paduan Suara ke Ajang 2nd Uncen Christmas Choir Competition di Jayapura

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Rektor Universitas Caritas Indonesia (UNCRI) Manokwari Prof Robert KR. Hammar melepas tim...

    Kebakaran Landa Jalan Esau Desa Manokwari, Jaringan Internet Terputus

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Kebakaran hebat terjadi di permukiman di Jalan Esau Desa, Manokwari, Senin dini...