26 C
Manokwari
Senin, April 21, 2025
26 C
Manokwari
More

    Empat Jenazah Korban Penyerangan di Moskona Akan Dipulangkan ke Kampung Halaman

    Published on

    TELUK BINTUNI, Linkpapua.com – Polda Papua Barat kembali meng-update situasi terkini pasca penyerangan Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) Organisasi Papua Merdeka (OPM) di Kampung Meyerga, Distrik Moskona Barat, Kabupaten Teluk Bintuni.

    Empat korban tewas dalam peristiwa ini telah tiba di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Teluk Bintuni pada Jumat (30/9/2022) malam.

    Baca juga:  Polres Bintuni Tetapkan 2 Tersangka Kasus Beras Bansos

    Kemudian, Sabtu (1/10/2022) pagi sekitar pukul 10.00 WIT, Kapolres Teluk Bintuni AKBP Junov Siregar, telah menyerahkan jenazah kepada penanggung jawab CV Doreri Makmur di RSUD Teluk Bintuni.

    Baca juga:  Motivasi Anak-Anak SSB Bhayangkara Manokwari, Ini Pesan Kapolda Papua Barat

    Kabid Humas Polda Papua Barat, Kombes Pol. Adam Erwindi, mengatakan jenazah akan diberangkatkan ke Kabupaten Manokwari.

    “Kapolres Teluk Bintuni melepaskan keberangkatan rombongan kendaraan jenazah sebanyak 12 unit dari RSUD Bintuni menuju Manokwari,” kata Adam.

    Baca juga:  Solusi Bupati Manokwari Tampung Seluruh Siswa: Tambah Sekolah, Tambah Guru

    Di Manokwari, jenazah akan disemayamkan satu hari di ruangan pendingin jenazah RSUD Papua Barat. Rencananya akan diberangkatkan melalui Bandara Rendani menuju Kota Makassar (Sulawesi Selatan) dan Kota Manado (Sulawesi Utara). (LP5/Red)

    Latest articles

    100 Ribu Visa Haji Reguler Sudah Terbit, Keberangkatan Dimulai 2 Mei

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com - Sebanyak 100.000 visa untuk jemaah haji reguler Indonesia sudah terbit. Pemerintah memastikan proses keberangkatan jemaah akan dimulai pada 2 Mei 2025. Kabar...

    More like this

    Hari Kartini 2025, Ketua PPP Papua Barat Serukan Pemberdayaan Perempuan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Ketua DPW PPP Papua Barat, Yasman Yasir, menyerukan pentingnya pemberdayaan...

    Lewat Program Rujuk Balik, Pasien Diabetes di Manokwari Jalani Pengobatan Tanpa Khawatir Biaya

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Program Rujuk Balik (PRB) dari BPJS Kesehatan terbukti membantu pasien di...

    Wabup Joko Lingara Siap Realisasikan Kantor PCNU di Teluk Bintuni

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, berkomitmen merealisasikan pembangunan...