28.3 C
Manokwari
Minggu, Januari 19, 2025
28.3 C
Manokwari
More

    Dukung UMKM, Pj Gubernur Papua Barat Borong Produk Cultural Exhibition

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Penjabat Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw, memborong produk lokal pada hari terakhir event Cultural Exhibition. Ini sebagai wujud dukungan terhadap pertumbuhan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

    Paulus menegaskan pada prinsipnya menjalankan amanah Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi), mengharuskan pemerintah daerah bertanggung jawab mendorong pertumbuhan UMKM. Tindakan nyata itu diwujudkan dengan membeli produk lokal.

    Baca juga:  Apel Siskamling, Kapolda Papua Barat Dorong Peran Mandiri Masyarakat Jaga Keamanan

    “Kita (pemerintah daerah) harus melihat dengan sungguh tentang pertumbuhan dari UMKM. Jadi, tadi saya dari satu stan ke stan lain harus berkomitmen untuk berikan support sebenarnya,” ujar Paulus, Minggu (12/6/2022).

    Baca juga:  Inspektorat Akan Investigasi Aset Rumdis Gubernur Papua Barat

    Paulus juga memberikan contoh bagaimana menggunakan QRIS yang saat ini sementara dipromosikan pemerintah, khususnya Bank Indonesia.

    Kata dia, keikutsertaan sejumlah pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) juga akan berdampak positif memberikan dukungan pertumbuhan UMKM di Papua Barat.

    “Presiden juga berpesan terkait produk tidak semestinya memenuhi standar SNI (standar nasional Indonesia), melainkan lebih kepada menjaga kualitas produk,” katanya.

    Baca juga:  Lapas Manokwari-Dinkes Jalin Kerja Sama, Beri Layanan Kesehatan Optimal ke Warga Binaan

    Aspek lain dalam menunjang kemajuan UMKM di Papua Barat adalah wajib adanya kolaborasi. Salah satunya akan dimasukkan dalam e-katalog lokal dan mengupayakan mutu dari produk lokal itu sendiri. (LP9/Red)

    Latest articles

    Asah Skill Komunikasi, GBI Manokwari Gelar Pelatihan Public Speaking

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com -Departemen Pemuda dan Anak (DPA) GBI menggelar pelatihan public speaking for youth yang diperuntukkan bagi generasi muda di Manokwari. Kegiatan digelar di aula...

    More like this

    Asah Skill Komunikasi, GBI Manokwari Gelar Pelatihan Public Speaking

    MANOKWARI,Linkpapua.com -Departemen Pemuda dan Anak (DPA) GBI menggelar pelatihan public speaking for youth yang...

    Hermus Indou:Perda Manokwari Kota Injil akan Direvisi Tahun ini

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou mengatakan pihaknya bersama DPRK Manokwari akan merevisi Peraturan...

    Tok! Petrus Makbon Ditetapkan jadi Wakil Ketua I DPR Papua Barat

    MANOKWARI,Linkpapua.com - DPR Papua Barat menetapkan Petrus Makbon sebagai Wakil Ketua I DPR PB....