26.8 C
Manokwari
Jumat, Desember 13, 2024
26.8 C
Manokwari
More

    DPW PPP Papua Barat Sudah Tentukan Nomor Urut Bacaleg Hadapi Pileg 2024

    Published on

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Provinsi Papua Barat telah menyelesaikan penentuan nomor urut bakal calon anggota legislatif (bacaleg) sesuai rapat pleno yang diadakan.

    Hal ini dilakukan sesuai dengan prosedur yang ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk pemilihan legislatif (Pileg) 2024 mendatang.

    Ketua DPW PPP Papua Barat, Yasman Yasir, menyampaikan pihaknya telah melakukan persiapan matang terkait Pileg 2024. Ia menegaskan partainya telah siap menghadapi pesta demokrasi nanti.

    Baca juga:  Turnamen Catur Yayas Cup 2023 Berakhir, Diharap Jadi Agenda Rutin

    “Ya, kami sudah pleno untuk penentuan nomor urut bacaleg yang akan maju di Pileg 2024. Kami pastikan caleg yang akan ditawarkan PPP adalah caleg-caleg yang berkualitas,” ujar Yasman, Selasa (23/5/2023) malam.

    Dengan menghadirkan bacaleg-bacaleg berkualitas, diharapkan kepercayaan masyarakat terhadap PPP dapat terjaga dan mendukung partai tersebut. Hal ini diharapkan berdampak pada peningkatan jumlah kursi legislatif yang didapatkan PPP.

    Baca juga:  Ketua PPP Papua Barat Ingatkan Kader Bekerja Sama Cegah Kecurangan Pemilu

    “Minimal kami harus mempertahankan kursi yang sudah ada dan mengisi yang masih kosong,” kata Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Teluk Bintuni periode 2019 – 2024 ini.

    Namun demikian, Yasman belum bersedia mengungkapkan nama-nama bacaleg yang telah didaftarkan ke KPU, baik di tingkat provinsi maupun kabupaten. Ia hanya menegaskan bahwa bacaleg PPP merupakan orang-orang berkualitas yang telah melalui seleksi ketat.

    Baca juga:  PPP Papua Barat Target Menang di Pemilu, Yasman Tuntut Kader Kerja Solid

    Diharapkan dengan bergabungnya tokoh-tokoh yang memiliki basis massa yang kuat, PPP dapat meningkatkan perolehan suara dan jumlah kursi pada pileg nanti.

    “Keterwakilan orang asli Papua (OAP) 30 persen dan keterwakilan perempuan sebanyak 30 persen sudah terpenuhi,” ungkapnya.

    Yasman juga mengingatkan bacaleg yang namanya telah didaftarkan ke KPU agar tetap solid dan menjalankan tugasnya dengan baik. Selain itu, ia juga mengajak pengurus partai untuk mengikuti seluruh tahapan. (LP5/Red)

    Latest articles

    Parjal Manokwari Imbau Warga Manokwari jaga Kamtibmas Jelang Natal

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ketua Parlemen Jalanan ( (Parjal) Kabupaten Manokwari, Ruben Bonay mengajak seluruh warga masyarakat di Manokwari untuk menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kambtibnas)...

    More like this

    APBD Papua Barat 2025 Dirancang Rp3,4 T, Belanja Pegawai Capai Rp847 M

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Penjabat Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere resmi menyerahkan nota keuangan Rancangan...

    Dari Journalist Fest 2024: Diharap Kian Banyak Lahir Jurnalis Muda di Papua Barat

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Papua Barat menggelar kegiatan Journalist Fest 2024. Journalist...

    Pemprov Papua Barat Pastikan Stok Daging Cukup Hingga 3 Bulan ke Depan

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Pemprov Papua Barat Hendrikus Fatem mengatakan,...