25.2 C
Manokwari
Minggu, April 27, 2025
25.2 C
Manokwari
More

    DPRD Manokwari Desak Pemkab Segera Serahkan KUA-PPAS APBD 2023

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Manokwari mendesak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) segera menyerahkan materi Kebijakan Umum Anggaran-Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2023.

    “DPRD sudah menyurat secara resmi melalui lembaga untuk meminta kepala daerah menyerahkan materi KUA-PPAS. Karena sesuai jadwal harusnya sudah mulai dibahas sejak awal November, tapi sampai sekarang belum juga diserahkan. Saya juga sudah sampaikan ke ketua TAPD (Tim Anggaran Pemerintah Daerah),” kata Wakil Ketua DPRD Manokwari, Norman Tambunan, Selasa (8/11/2022).

    Baca juga:  KPU Manokwari Kembalikan Berkas Dukungan Bapaslon Perseorangan Rahman Mansim-Rudolf Rumbino

    Dijelaskannya, materi dapat diserahkan dari jauh hari agar dapat dilakukan pembobotan. “Alokasi waktu untuk pembahasan yang ideal harusnya selama sebulan. Kalau penyerahan materinya terlalu mepet dikhawatirkan malah kurang efektif,” tambah dia.

    Baca juga:  545 Guru Terima SK PPPK, Ini Pesan Bupati Manokwari

    DPRD Manokwari dan Pemkab diberikan waktu pembahasan sampai penetapan APBD 2023 pada 30 November mendatang. Itu berarti waktu efektif yang tersisa hanya sekitar tiga pekan. (LP3/Red)

    Latest articles

    Kardinal Ignatius Suharyo Wakili Indonesia Ikuti Konklaf Pemilihan Paus di Vatikan

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com – Uskup Keuskupan Agung Jakarta, Kardinal Ignatius Suharyo, akan mewakili Indonesia dalam Konklaf atau pemilihan Paus baru di Vatikan. Dia dijadwalkan bertolak...

    More like this

    Tim Gabungan Masuki Zona Merah KKB Cari Iptu Tomi, Sisir Sungai-Tembus Hutan dan Rawa

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Tim gabungan menyisir Zona Merah yang rawan Kelompok Kriminal Bersenjata...

    Wagub Papua Barat soal Ubah Nama Bandara Rendani: Harus Disepakati Semua Pihak

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menyebut perubahan nama Bandara...

    Bupati Manokwari Usul Nama Bandara Rendani Diubah Jadi Bandara Ottow-Geissler

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Bupati Manokwari, Hermus Indou, mengusulkan perubahan nama Bandara Rendani Manokwari menjadi...