25.9 C
Manokwari
Sabtu, November 23, 2024
25.9 C
Manokwari
More

    DPR Papua Barat Segera Surati Eksekutif Terkait LKPj Gubernur

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Ketua DPR Papua Barat, Orgenes Wonggor, mengungkapkan rencana pihaknya segera mengirimkan surat resmi ke Pemprov Papua Barat terkait Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Gubernur Papua Barat tahun anggaran (TA) 2022.

    “LKPj artinya untuk segera disampaikan. Apalagi sudah masuk bulan lima (Mei). Tidak lama kami juga segera minta persiapan perubahan itu. Minggu kedua kita sudah harus menyurat segera siapkan perubahan (APBD), sedangkan LKPj belum ada,” katanya kepada wartawan, Selasa (16/5/2023).

    Baca juga:  DPR Papua Barat Tetapkan APBD Perubahan 2022 Defisit Rp1,1 Triliun

    Wonggor menjelaskan, pentingnya menjalankan mekanisme pemerintahan yang telah ditetapkan. Ia juga menegaskan bahwa pekan ini DPR segera mengirimkan surat ke eksekutif guna meminta penyampaian LKPj.

    Baca juga:  DPR Papua Barat Ancam Tempuh Jalur Hukum Terkait Raibnya Perabot Rujab Gubernur

    Meskipun banyak agenda yang sebenarnya telah terjadwal, kondisi pelayanan di sekretariat DPR membuatnya pesimistis terkait pelaksanaan sidang.

    “Minggu ini kami akan mengirimkan surat untuk mempersiapkan sidang. Namun, di internal DPR, masih belum jelas siapa yang akan masuk kantor. Semua kegiatan tidak berjalan seperti biasa. Artinya, jika ingin melaksanakan sidang, pastinya harus memenuhi kuorum agar dapat dilaksanakan,” tegasnya. (LP9/Red)

    Latest articles

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua Barat beserta Forkopimda Provinsi Papua Barat melakukan peninjauan lokasi ketahanan...

    More like this

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua...

    Haryono May Hadirkan Pimpinan Komisi II DPR RI dalam Kampanye HERO, Komitmen Hadirkan DOB Kota Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada kampanye akbar Hermus Indou-Mugiyono (HERO) beberapa waktu lalu, salah satu jurkam...

    Pengusulan Matret Kokop Sebagai Bupati Teluk Bintuni Segera Diajukan ke Kemendagri 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- DPRK Teluk Bintuni selesai menggelar rapat paripurna istimewa pemberhentian Bupati Teluk Bintuni...