27.8 C
Manokwari
Rabu, Mei 15, 2024
27.8 C
Manokwari
More

    Dominggus : WFH ASN Diperpanjang untuk Cegah Penularan COVID-19

    Published on

    Manokwari,Linkpapuabarat.com-Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan menyatakan perpanjangan masa work from home (WFH) dilakukan untuk mencegah penyebaran COVID-19 dikalangan aparatur sipil negara (ASN).

    Di Manokwari Selasa (10/11) Dominggus mengemukakan, sudah cukup banyak ASN Papua Barat yang terpapar COVID-19. Sebagian dari mereka berhasil sembuh dan menjalani aktivitas seperti biasa.

    Baca juga:  Cuaca Buruk, Basarnas Manokwari Tingkatkan Siaga

    “Ada juga yang masih menjalani isolasi. ASN yang terkonfirmasi positif COVID-19 semua dirawat sampai mereka sembuh. Ada yang isolasi rumah sakit ada juga isolasi mandiri,” katanya lagi.

    Selain staf, lanjut Dominggus, ada beberapa pejabat Pemprov yang terpapar COVID-19. Mereka sempat dirawat dan saat ini sudah sembuh dan kembali bekerja.

    Baca juga:  Gandeng SKK Migas Pamalu dan K3S, PWI Papua Barat Gelar UKW

    Mandacan memastikan aktivitas pemerintahan Pemprov Papua Barat tetap berjalan meskipun diberlakukan WFH. Seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) diingatkan untuk menuntaskan seluruh kegiatan yang sudah dianggarkan pada tahun 2020.

    “Koordinasi itu penting, seluruh kegiatan harus berjalan untuk mengoptimalkan realisasi serapan anggaran,” katanya.

    Baca juga:  Atlet Dayung Papua Barat Gelar TC Jelang Kualifikasi PON, Asupan Gizi Jadi Tantangan

    Gubernur mengutarakan perpanjangan ke empat WFH ini berlaku dari 10 hingga 23 November 2020.

    “Sekali lagi selama WFH kegiatan pemerintahan wajib jalan. Kita masih punya waktu hingga Desember untuk mengoptimalkan serapan anggaran,” ujarnya. (LPB1/red)

    Latest articles

    IPA Convex 2024, Menteri ESDM Tekankan Pentingnya Ketahanan Energi di Hulu...

    0
    JAKARTA, Linkpapua.com- Kebutuhan energi yang terus meningkat mendorong industri hulu migas untuk mengamankan pasokan energi. Untuk itu, eksplorasi migas akan semakin digenjot demi mencapai...

    More like this

    Nama Tidak Tercantum, Wahidin Puarada Segera Bawa Dokumen Pendaftaran ke DPP PDIP

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Bakal calon gubernur Papua Barat, Wahidin Puarada, mengumumkan akan segera menyerahkan...

    KPK dan SKK Migas Komitmen Lawan Korupsi di Sektor Hulu Migas Papua

    SORONG, linkpapua.com- Direktorat Anti Korupsi Badan Usaha (AKBU) KPK RI melakukan rapat koordinasi (rakor)...

    BI Papua Barat Gelar Lomba Karya Tulis Jurnalistik Dorong Perkembangan UMKM dan Pariwisata

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Papua Barat menggelar kompetisi karya...