27.3 C
Manokwari
Senin, April 28, 2025
27.3 C
Manokwari
More

    Diskominfo Papua Barat Pasang 10 VSAT IP Percepat Perekaman KTP-el di Pegaf

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Kabupaten Pegunungan Arfak (Pegaf), Papua Barat, siap mengakselerasi perekaman Kartu Tanda Penduduk elektronik (KTP-el) dengan dukungan jaringan data dan teknologi Very Small Aperture Terminal Internet Protocol (VSAT IP).

    Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Papua Barat telah memasang 10 VSAT IP di 10 kantor distrik sebagai langkah awal untuk percepatan perekaman.

    Baca juga:  Pj Gubernur PBD Mesti OAP, Waterpauw: Setuju, tapi Itu Prasyarat

    Kepala Diskominfo Papua Barat, Frans P. Istia, mengungkapkan sebanyak 10 VSAT IP telah diserahkan dan dipasang di tiga distrik di Pegaf, yaitu Sururai, Taige, dan Anggi. Proses pemasangan konstruksi sudah selesai di enam distrik, sementara distrik lain dijadwalkan akan menyusul dalam pekan ini.

    “Dalam pekan ini, kami harapkan seluruh pemasangan sudah selesai sehingga Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Papua Barat dapat segera memulai perekaman KTP-el di Pegaf,” ungkap Frans usai apel gabungan di Kantor Gubernur Papua Barat, Manokwari, Senin (24/7/2023).

    Baca juga:  Enam Bulan Beroperasi, RSUD Papua Barat Layani 100 Pasien per Hari

    Upaya percepatan perekaman KTP-el ini difokuskan di Pegaf karena tingkat perekaman di wilayah tersebut baru mencapai 33,6 persen. Hal ini dianggap masih terlalu rendah sehingga Diskominfo mendapat mandat untuk membantu Disdukcapil.

    Baca juga:  Pemprov PB Dapat Insinerator dari KLHK, Sanggup Bakar Limbah 150 Kilogram/Jam

    Menurut Frans, tenaga pemasangan sudah siap dan diproyeksikan akan selesai pada akhir Juli ini sehingga Agustus nanti proses perekaman KTP-el bisa segera dimulai.

    “Dalam minggu ini, kami pastikan seluruh alat sudah terpasang. Dengan demikian, di awal bulan Agustus, perekaman KTP elektronik sudah dapat dimulai,” ucapnya. (LP9/Red)

    Latest articles

    Trisep Kambuaya Dorong Peningkatan Fasilitas sejumlah Puskesmas di Manokwari

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Anggota DPRK Manokwari Trisep Kambuaya saat menghadiri Musrenbang tingkat distrik Manokwari Barat, mendorong agar peningkatan sarana dan pra sarana sejumlah puskesmas di...

    More like this

    Trisep Kambuaya Dorong Peningkatan Fasilitas sejumlah Puskesmas di Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Anggota DPRK Manokwari Trisep Kambuaya saat menghadiri Musrenbang tingkat distrik Manokwari Barat,...

    Penumpang PELNI Didorong Manfaatkan PELNI Mobile, Memudahkan Pembelian Tiket

    MANOKWARI, Linkpapua.com- GM PT Pelayaran Indonesia (PELNI) Manokwari Yusuf menyampaikan dalam momentum HUT PT...

    Dukung Pelayanan GKI, Bupati Bintuni Ajak Jemaat Wujudkan Masyarakat SERASI

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyampaikan dukungannya terhadap pelayanan Gereja...