BINTUNI, Linkpapua.com- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Teluk Bintuni melalui Dinas Sosial (Dinsos) bergerak cepat alias gercep membantu warga Desa Meyerga, Distrik Moskona Barat, yang mengungsi ke Kota Bintuni.
Sebelumnya, warga di Desa Meyerga diganggu oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pada Jumat (16/7/2021) lalu. Ratusan jiwa terdampak akibat kejadian ini.
Kepala Dinsos Teluk Bintuni, drg. Ferdinand Mangalik, mengatakan pihaknya telah mengambil langkah untuk menangani pengungsi warga Meyerga.

“Kami telah ketemu langsung dengan Kepala Distrik Moskona Barat, Sius Orocomna S.Sos., untuk memberi bantuan sembako 70 paket untuk 70 kepala keluarga atau 233 jiwa yang mengungsi di Kota Bintuni,” kata Ferdinand, Selasa (20/7/21).

Warga Mayerga mengungsi di berbagai lokasi di Bintuni. Ferdinand berujar akan melakukan apa pun sebagai bentuk keprihatinan pemerintah terhadap warganya. “Pemerintah daerah komitmen akan memperhatikan mereka,” ucap Ferdinand.

Ferdinand mengaku akan melaporkan lebih lanjut kepada Bupati Teluk Bintuni, Ir. Petrus Kasihiw, untuk penanganan pengungsi Meyerga.
“Kami akan menyesuaikan dengan keadaan mereka, serta memantau perkembangan masyarakat kami yang sekarang sedang mengungsi sementara waktu di Kota Bintuni,” terang Ferdinand. (LP5/red)






