26.2 C
Manokwari
Senin, April 28, 2025
26.2 C
Manokwari
More

    Dinsos Teluk Bintuni Bagikan Sembako Tahap Dua bagi Pengungsi Meyerga

    Published on

    BINTUNI, Linkpapua.com- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Teluk Bintuni melalui Dinas Sosial (Dinsos) memberikan bantuan sembako kepada pengungsi Kampung Meyerga, Distrik Moskona Barat, yang terdampak teror Komite Nasional Papua Barat (KNPB) Wilayah Maybrat pada 16 Juli 2021 lalu.

    Kepala Dinsos Teluk Bintuni, drg. Ferdinand Mangalik, mengatakan bantuan untuk para dilakukan dua tahap. “Tahap pertama ketika mereka di Bintuni sesuai data yang masuk 131 jiwa sekitar 70 KK (kepala keluarga) untuk kebutuhan satu minggu. Namun, faktanya tidak sampai satu minggu,” kata Ferdinand di Sport Center, Kampung Lama Bintuni, saat memulangkan pengungsi gelombang kedua, Selasa (27/7/2021).

    Baca juga:  Unek-Unek Pengungsi Maskona Barat: Trauma, CPNS, dan Perhatian Pemerintah

    Dinsos Teluk Bintuni lalu menyerahkan kembali bantuan kepada semua KK, sesuai data yang masuk ada sekitar 241 KK. “Tujuan pemberian bantuan sembako ini secara fisiologis untuk mengurangi beban mereka. Jadi semuanya dapat. Stimulannya bisa digunakan untuk kebutuhan satu sampai dua minggu sambil menunggu kehidupan mereka berlangsung seperti biasa,” beber Ferdinand.

    Baca juga:  Cerita Inspiratif Bimbel Little Bee: Sulap Garasi Mobil jadi Ruang Belajar

    Soal biaya transportasi mobilisasi pengungsi, Ferdinand menyampaikan itu ditanggung oleh pemerintah daerah yang bersumber dari biaya tak terduga (BTT).

    Baca juga:  Polres Teluk Bintuni Bagikan 500 Paket Takjil untuk Pengguna Jalan

    Sebanyak 27 orang pengungsi untuk gelombang kedua diberangkatkan dari Sport Center dengan pengawalan ketat dari Kodim 1806/Teluk Bintuni. (LP5/red)

    Latest articles

    Kejari Manokwari Usut Penyimpangan KUR Bank Papua, Indikasi Kerugian Miliaran

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kejaksaan Negeri (Kejari) Manokwari, Papua Barat, tengah mengusut dugaan penyimpangan penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) di Bank Papua Unit Manokwari Selatan...

    More like this

    Dukung Pelayanan GKI, Bupati Bintuni Ajak Jemaat Wujudkan Masyarakat SERASI

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyampaikan dukungannya terhadap pelayanan Gereja...

    ASN Bintuni Diminta Maksimalkan Kinerja Dukung Program 100 Hari Bupati

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Teluk...

    Ketua Komnas HAM Papua Ditembak KKB Saat Operasi Pencarian Iptu Tomi

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Ketua Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Perwakilan Papua,...