28.4 C
Manokwari
Jumat, Maret 29, 2024
28.4 C
Manokwari
More

    Diguyur Hujan, Ziarah Laut dan Tabur Bunga Polres Mansel Berlangsung Khidmat

    Published on

    MANSEL, Linkpapua.com – Jajaran Polres Manokwari Selatan (Mansel) melakukan upacara penghormatan untuk arwah pahlawan dirangkaikan ziarah laut sekaligus tabur bunga di Pelabuhan Oransbari, Kabupaten Mansel, Papua Barat, Rabu (29/6/2022). Ini dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) Bhayangkara ke-76 pada 1 Juli nanti.

    Baca juga:  54 Peserta Meriahkan Lomba Perahu Hias Polres Manokwari

    Rangkaian kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolres Mansel, AKBP Tolopan T. Simanjuntak. Selain jajaran Polres Mansel juga dihadiri anggota dan pengurus Bhayangkari yang dikoordinasi langsung oleh ketua Ratna Tolopan T. Simanjuntak.

    Baca juga:  Polres Mansel Genjot Vaksinasi COVID-19, 59 Warga Momiwaren Divaksin Dosis 2

    Pantauan media, prosesi upacara dan ziarah laut sekaligus tabur bunga berlangsung khidmat. Peserta upacara tetap tenang mengikuti proses meski hujan deras mengguyur.

    Kapolres Mansel menjelaskan upaya penghormatan kepada arwah para pahlawan hanya dilakukan melalui ziarah laut karena di Mansel belum ada taman makam pahlawan.

    Baca juga:  Kapolres Mansel Lepas Pejabat Lama: Jangan Malu-maluin di Tempat Baru

    “Jasa baik mereka akan terus dilanjutkan untuk menjaga dan memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat,” ucapnya. (LP6/Red)

    Latest articles

    KPA dan Kabag Keuangan DPRD Bintuni Ditetapkan Tersangka, Langsung Ditahan

    0
    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Teluk Bintuni menetapkan dua tersangka dalam kasus sewa gedung DPRD Teluk Bintuni. Kedua tersangka yakni MP yang...

    MUI Papua Barat Keluarkan Imbauan Untuk LDII

    More like this

    Disnakertrans Mansel Akui Banyak Perusahaan Bandel, tak Laporkan Data Karyawan

    MANSEL, Linkpapua.com - Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Manokwari Selatan mencatat baru 2...

    Safari Ramadan di Mansel, Ali Baham Bicara Perjalanan 4 Bulan Pimpin Papua Barat

    MANSEL,Linkpapua.com - Penjabat Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere melakukan Safari Ramadan di Masjid...

    Dorong Pencapaian Kinerja, BPKSDM Mansel akan Terapkan e-Kinerja

    MANSEL,Linkpapua.com– Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPKSDM) Manokwari Selatan akan menerapkan sistem...