26.4 C
Manokwari
Minggu, April 27, 2025
26.4 C
Manokwari
More

    Deklarasi Dihadiri Lintas Suku, Orideko-Mansyur: Tanda Menuju Kemenangan

    Published on

    RAJA AMPAT , Linkpapua.com- Ribuan pendukung dan simpatisan pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Raja Ampat, Orideko I Burdam-Mansyur Syahdan (Ormas) menghadiri deklarasi pasangan ini Kamis (29/8/2024). Deklrasi digelar Distrik Waisai kota, Raja Ampat.

    Deklarasi juga dihadiri tokoh dari berbagai latar belakang dan komunitas adat. Di antaranya warga dari suku Wardo, Usba, Betkaf, Maya dan suku Aimando. Hadir pula kekerabatan lain dari suku Nusantara.

    Baca juga:  Bertepatan Kunjungan Wapres RI, Musda Golkar Manokwari Ditunda

    Deklrasi diwarnai berbagai sajian hiburan. Seperti tarian-tarian adat dan suling tambur yang disuguhkan panitia.

    Deklarasi dibuka dengan memukul tambur secara bersamaan oleh pasangan calon, Orideko I Burdam -Mansyur Syahdan berserta pengurus Partai Nasdem dan PKS.

    Selanjutnya dilakukan pembacaan deklarasi dari masing-masing suku asli yang mendiami di Kabupaten Raja Ampat. Mereka menyatakan sikap untuk berjuang dan memenangkan pasangan Ormas.

    Baca juga:  Pelantikan Wakil Ketua I DPR PB, Dominggus Tekankan Sinergi Eksekutif-Legislatif

    Calon Bupati Orideko I Burdam dalam orasinya mengatakan, kehadiran massa yang besar merupakan bentuk doa dan dukungan bersama menuju kemenangan di Pilkada serentak 2024. Karena itu, Orideko berharap agar dukungan ini tetap terawat hingga hari pemungutan suara.

    Pihaknya juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada masyarakat, simpatisan, pendukung, serta pengurus dari masing-masing suku yang telah menyatakan sikap untuk mendukung Ormas.

    Baca juga:  Partai Golkar Serahkan Rekomendasi Dukung YO JOIN di Pilkada Teluk Bintuni

    “Saya mengajak kita semua berdoa mengucap syukur kepada Tuhan atas karya Agung-Nya kepada kita semua. Kehadiran kita semua dalam acara deklarasi ini luar biasa besar untuk memberikan dukungan kepada kami,” ujar Orideko disambut aplaus massa.(LP10/Red)

    Latest articles

    IKKB Manokwari ajak Warganya Tingkatkan Silaturahmi

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ikatan Kerukunan Keluarga Bima (IKKB) Manokwari menggelar Halal Bi Halal 1446 H yang dipusatkan di gedung MUI Papua Barat Minggu (27/4/2025). Turut...

    More like this

    IKKB Manokwari ajak Warganya Tingkatkan Silaturahmi

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ikatan Kerukunan Keluarga Bima (IKKB) Manokwari menggelar Halal Bi Halal 1446 H...

    Manokwari United Tersingkir di Putaran Nasional Liga 4 2024/2025

    BANYUWANGI, LinkPapua.com - Perjalanan Manokwari United di putaran nasional Liga 4 2024/2025 berakhir setelah...

    Wagub Papua Barat Tegaskan Pemangkasan Anggaran Tak Bisa Dikecualikan

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menegaskan pemangkasan anggaran akibat...