26.4 C
Manokwari
Minggu, April 27, 2025
26.4 C
Manokwari
More

    Dalami Dana Hibah KONI, Penyidik Ditkrimsus Polda Papua Barat Sambangi Sejumlah Kabupaten/Kota

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Ditkrimsus Polda Papua Barat mengutus penyidik menyambangi sejumlah kabupaten/kota untuk mendalami Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) KONI Papua Barat. Hal ini terkait kasus dugaan penyalahgunaan anggaran hibah Pemrpov Papua Barat ke KONI Papua Barat.

    Dirkrimsus Polda Papua Barat, Kombes Pol. Romylus Tamtelahitu, mengatakan kedatangan para penyidik tersebut untuk mendapatkan data riil dari pihak-pihak terkait.

    Baca juga:  HUT ke-70 Humas Polri, Polda Papua Barat Komitmen Mengayomi dan Jadi Jembatan Informasi

    “Penyidik sedang mendatangi langsung kota-kota untuk mengambil keterangan dari pihak terkait untuk mendalami LPJ dari KONI Papua Barat. Termasuk mencocokkan keterangan dari saksi-saksi yang sudah diperiksa. Karena KONI melaksanakan kegiatan-kegiatan di kota tersebut, seperti pemusatan latihan maupun uji tanding,” kata Romylus tanpa menjelaskan kota-kota yang didatangi penyidik, Rabu (9/11/2022).

    Baca juga:  Terbukti Korupsi, Mantan Plt Kepala BKPP Teluk Bintuni Divonis 4 Tahun Penjara 

    Dikatakannya, pendalaman dilakukan untuk mengetahui apakah ada kerugian negara atau tidak. “Pendalaman ini tidak hanya berkaitan dengan dana hibah tahun 2020, tetapi juga hibah pada APBD 2019 dan 2021. Dari sejumlah saksi sudah diperiksa termasuk ketua umum KONI sehingga total sudah ada 30 saksi. Nanti hasilnya seperti apa akan disampaikan,” jelasnya.

    Baca juga:  PH Pertanyakan Nama Yoteni di SPDP: Dasar Hukumnya Apa?

    Pada 2020 lalu KONI Papua Barat mendapat dana hibah Rp100 miliar. Anggaran tersebut diperuntukkan untuk kesiapan KONI Papua Barat mengikuti multievent nasional PON yang digelar di Papua. (LP3/Red)

    Latest articles

    IKKB Manokwari ajak Warganya Tingkatkan Silaturahmi

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ikatan Kerukunan Keluarga Bima (IKKB) Manokwari menggelar Halal Bi Halal 1446 H yang dipusatkan di gedung MUI Papua Barat Minggu (27/4/2025). Turut...

    More like this

    Manokwari United Tersingkir di Putaran Nasional Liga 4 2024/2025

    BANYUWANGI, LinkPapua.com - Perjalanan Manokwari United di putaran nasional Liga 4 2024/2025 berakhir setelah...

    Wagub Papua Barat Tegaskan Pemangkasan Anggaran Tak Bisa Dikecualikan

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menegaskan pemangkasan anggaran akibat...

    Prof Roberth Hammar Resmi Jadi Guru Besar Pertama Kampus Swasta Papua

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Sejarah baru tercipta di dunia pendidikan Papua. Prof Roberth KR Hammar...